EPA III Korpala Unhas UcapkanTerima Kasih kepada Kodaeral VI Atas Dukungan Pelayaran ke Empat Negara

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Usai berlayar melintasi laut empat negara Tim Ekspedisi Pelayaran Akademis III (EPA III) Korps Pencinta Alam (Korpala) Universitas Hasanuddin (Unhas) mengucapkan terima kasih kepada Kodaeral VI atas dukungan yang menguatkan.

Mereka diterima langsung oleh Komandan Komando Daerah Angkatan Laut (Dankodaeral) VI, Laksamana Muda TNI Andi Abdul Aziz, S.H, M.M di ruang kerja Dankodaeral VI, Mako Kodaeral VI Makassar, Selasa (12/23/2025).

Pada kunjungan tersebut Korpala Unhas menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan dan dedikasi tinggi Kodaeral VI, sehingga pelayaran tersebut dapat berjalan dengan aman dan selamat.

Dengan berlayar melintasi laut empat negara dan berlayar ribuan mil laut selama 89 hari pelayaran menggunakan perahu tradisional Sandeq (Perahu Khas Pulau Sulawesi). Ekspedisi ini berlayar ke empat negara di kawasan Asia Tenggara, yakni Indonesia, Singapura, Malaysia dan Thailand.

Dengan mengusung semangat “Menjelajah Samudra, Menyatukan Bangsa Lewat Ilmu dan Budaya”, EPA III bertujuan untuk mengintegrasikan kegiatan riset, diplomasi budaya, serta edukasi maritim bagi generasi muda Indonesia.

Dankodaeral VI menyampaikan apresiasi dan kebanggaan terhadap semangat dan keberanian para anggota Korpala Unhas yang berkomitmen menjalankan misi ekspedisi ini dalam mengangkat potensi dan melestarikan budaya maritim Sulawesi Selatan, yang merupakan bagian penting dari masyarakat maritim Indonesia.

“Kami sangat bangga atas pencapaian dan keberhasilan Korpala Unhas, terutama dalam hal promosi budaya Maritim. Upaya seperti ini sangat penting untuk memperkenalkan semangat mengarungi samudera kepada masyarakat luas,” ujar Dankodaeral VI.

Kegiatan kunjungan tersebut ditutup dengan penyerahan miniatur perahu Sandeq dan dilanjutkan dengan foto bersama. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Pangdam XIV/Hasanuddin Turun Langsung Kawal Ketat Pembangunan KDKMP di Luwu

LUWU, EDELWEISNEWS.COM — Mengawali rangkaian kunjungan kerjanya di wilayah Kodim 1403/Palopo, Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko meninjau langsung progres pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) di Desa Tampa, Kecamatan Ponrang, Kabupaten Luwu. Senin (12/1/2026). Peninjauan ini dilakukan sebagai bentuk komitmen dan perhatian pimpinan Kodam XIV/Hasanuddin dalam mendukung percepatan pembangunan ekonomi kerakyatan berbasis desa. Pangdam […]

Read more
Makassar SULSEL

Wali Kota Munafri Tinjau Dua Titik Pengungsian Banjir di Biringkanaya, Pastikan Kebutuhan Warga Terpenuhi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Di tengah kondisi cuaca yang masih belum bersahabat, Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, mengawali aktivitas paginya dengan menunjukkan kepedulian dan empati mendalam terhadap warga yang terdampak banjir. Orang nomor satu di Kota Makassar itu turun langsung meninjau dua titik lokasi pengungsian di Kelurahan Paccarekkang dan Kelurahan Katimbang, Kecamatan Biringkanaya, sebagai bentuk kehadiran […]

Read more
Gowa SULSEL

Sidokkes Polres Gowa Gandeng Optik Rizky Makassar Gelar Pemeriksaan Mata Gratis

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Polres Gowa menggelar kegiatan pemeriksaan mata gratis bagi personel Polres Gowa sebagai bentuk perhatian terhadap kesehatan anggota, khususnya kesehatan penglihatan dalam menunjang pelaksanaan tugas sehari-hari. Kegiatan ini berlangsung di Aula Rewako Wira Wicaksana Polres Gowa, Senin (12/1/2026). Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Sidokkes) Polres Gowa bekerja sama dengan Optik […]

Read more