Flag Off Peserta Kareba 10K, Andi Arwin Azis: Ini Momentum Solidaritas Warga Makassar Jelang Pilkada

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis melepas ajang lari Kareba 10K Makassar Berlari pada lokasi start dan finish di Anjungan Pantai Losari, Minggu (10/11/2024).

Kegiatan ini diinisiasi oleh Dinas Pemuda dan Olahraga Pemkot Makassar bersama Polrestabes Makassar dengan mengusung tema Menuju Pilkada Damai.

Flag off dilakukan oleh Pjs Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis bersama Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol. Dr. Mokhamad Ngajib.

Setelah ikut berlari, Andi Arwin Azis menyampaikan pentingnya event olahraga seperti ini sebagai momentum memupuk kebersamaan, terutama di tengah situasi politik menjelang Pilkada.

“Kareba 10K Makassar Berlari bukan hanya sekadar ajang olahraga, tetapi juga simbol kebersamaan dan komitmen warga Makassar dalam menyongsong Pilkada 2024 dengan kedamaian dan optimisme,” ujarnya.

Menurut Arwin, kegiatan olahraga seperti Kareba 10K tidak hanya bermanfaat untuk kesehatan, tetapi juga mampu memupuk rasa solidaritas di tengah masyarakat.

“Pilkada adalah ajang lima tahunan. Mari kita jadikan ini sebagai momentum menjaga persaudaraan, bukan ajang permusuhan. Jadi melalui event ini, mampu memupuk rasa solidaritas kita,” lanjutnya.

Di sisi lain, ia juga mengapresiasi tingginya antusiasme masyarakat Makassar yang kini makin melek dalam berolahraga.

“Ini menunjukkan kesadaran akan pentingnya kesehatan semakin meningkat. Semangat seperti ini harus terus dijaga,” tambahnya.

Andi Arwin berharap suksesnya acara Kareba 10K ini, masyarakat Makassar siap menyambut Pilkada 2024 dengan penuh kedewasaan.

“Saya mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk bersama-sama mengawal Makassar menyelenggarakan Pilkada yang damai,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar

Jaga Stok dan Distribusi, Satgas Pangan Polda Sulsel Gencar Pantau Selama Ramadhan 2025

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Menjaga pasokan dan distribusi tetap terjaga, Satuan Tugas (Satgas) Pangan Polda Sulawesi Selatan terus mengintensifkan monitoring dan pengawasan terhadap ketersediaan serta stabilitas harga bahan pokok (Bapok) selama bulan suci Ramadhan 2025. Langkah ini dilakukan guna memastikan stok pangan tetap aman dan harga tetap stabil, sehingga masyarakat dapat menjalankan ibadah puasa dengan tenang, […]

Read more
Artikel Makassar SULSEL

Imajinasi Anak-Anak Tentang Kota Inklusi dan Berkelanjutan

Oleh: Rusdin Tompo (pemerhati isu hak-hak anak dan pegiat literasi) Pandangan mata saya seperti diajak melihat bangunan-bangunan kecil yang ditata apik, begitu saya memasuki ruang kegiatan acara Penutupan UK PACT Future Cities & Diseminasi Kajian di Kota Makassar, di Hyatt Place, Jalan Jenderal Sudirman 31, Makassar. Mata saya bagai disodorkan pameran karya seni dengan tawaran […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Grand Opening “Kedai Cendrawasih”: Rasa Autentik dalam Hangatnya Kebersamaan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – “Kedai Cendrawasih” resmi dibuka pada hari Senin (10/3/2025) dalam sebuah acara grand opening yang berlangsung di Jalan Cendrawasih No. 432, Kota Makassar. Kedai ini merupakan milik Kepala Keuangan Kodam (Kakudam) XIV/Hasanuddin, Kolonel Cku Agung Aristiono, yang menghadirkan berbagai hidangan khas dengan cita rasa autentik. Pembukaan berlangsung meriah dengan dihadiri oleh berbagai kalangan, […]

Read more