Gubernur Kunjungi Korban Kebakaran di Jalan KS Tubun

Gubernur Provinsi Sulsel,  Nurdin Abdullah meninjau pasca kebakaran pemukiman warga di Jl KS Tubun, Mariso, Kota Makassar,selasa (21/7).

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Gubernur Sulsel yang didampingi Pj Walikota Makassar mengelilingi setiap rumah yang hangus dilalap si jago merah serta melihat warga di tempat penampungan sementara.

Gubernur Sulsel,  Nurdin Abdullah mengaku siap memperbaiki kembali rumah para korban kebakaran. 

“Jadi kami bersama TNI, Polri akan siap memperbaiki kembali rumah para korban kebakaran. Minimal atap, jendela, pintu sehingga mereka dapat kembali pulang ke rumahnya masing-masing dan melaksanakan aktifitasnya seperti biasa,” ungkap Nurdin Abdullah.

Ia juga menyebutkan telah memberikan sedikit bantuan yang diharapkan dapat dimanfaatkan semaksimal mungkin. 

“Kami juga telah memberikan sedikit bantuan untuk membeli kebutuhannya, karena untuk pakaian saja semuanya habis terbakar,” pungkasnya. 

Mantan Bupati Bantaeng tersebut menambahkan, tempat penampungan sementara para korban kebakaran sangat strategis di dalam kompleks brimob. 

“Tempat penampungannya sangat strategis, dimana Brimob menyiapkan tenda bagi para korban kebakaran dan semuanya alhamdulillah dalam keadaan sehat. Hanya ada satu orang yang berusia lanjut langsung di rujuk ke Hotel Swiss bel,” terang Nurdin.

Diketahui kebakaran di pemukiman warga Jl KS Tubun, Kecamatan Mariso, Kota Makassar terjadi pada Senin (20/7/2020) sore. Akibatnya tujuh rumah semi permanen habis dilalap si jago merah. (hum)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Lurah Bakung Gelar Rapat Persiapan Pemilu Raya RT/RW se – Kota Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kelurahan Bakung, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar baru saja menggelar rapat persiapan pemilihan Ketua RT dan Ketua RW se-Kota Makassar yang akan digelar dalam waktu dekat, Sabtu (15/11/2025). Rapat persiapan Pemilu Raya tersebut dihadiri oleh Lurah Kelurahan Bakung, Nani Handayani, SH, Kasi Pemerintahan, Binmas, Babinsa, staf Kelurahan, tokoh masyarakat, dan para Pjs Ketua […]

Read more
Makassar SULSEL

Bunda Pustaka SD Negeri Borong dan PMI Makassar Gelar Donor Darah

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – “Berani Donor Darah, Berani Berbagi Kehidupan.” Begitulah bunyi poster kegiatan donor darah yang disebarkan oleh pengurus Bunda Pustaka SD Negeri Borong di grup sekolah dan media sosial. Kegiatan donor darah oleh Bunda Pustaka yang mendapat dukungan Kepala UPT SPF SD Negeri Borong, M. Amin Syam, S.Pd, Gr ini diadakan di Perpustakaan Gerbang […]

Read more
Bulukumba SULSEL

Sore Bercerita #5 — Pengajian Seni Bersama Dr. Sumbo Tinarbuko : Story Telling

BULUKUMBA, EDELWEISNEWS.COM – Pada pertemuan kali ini, ruang virtual Sore Bercerita kembali dibuka seperti halnya sebuah galeri yang menerima kedatangan pengunjungnya. Pukul 17.00 hingga 18.10 Wita, pengajian seni DKV bersama Dr. Sumbo Tinarbuko berlangsung sebagai sebuah ritual pengetahuan yang terawat, menghadirkan tema story telling sebagai medium penting dalam desain komunikasi visual (14 November 2025). Dr. […]

Read more