Gubernur Sulsel Harap Kontribusi Semua Pihak Selesaikan Persoalan Sampah di Indonesia

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM  – Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan, Prof Nurdin Abdullah membuka secara resmi kegiatan Internasional Investment Forum On Waste Management 2019 di Hotel Gammara Makassar, Kamis (7/11) pagi.

Dalam sambutannya, Nurdin Abdullah mengatakan, bahwa forum tersebut dapat menjadi solusi bagi Indonesia, khususnya Sulawesi Selatan.

“Soal sampah menjadi problem Indonesia saat ini. Bahkan Bapak Presiden mengingatkan pada kita bahwa di semua negara luar, sampah menjadi solusi untuk energi,” kata Nurdin Abdullah.

Nurdin Abdullah berharap agar forum tersebut menjadi ajang untuk merumuskan apa saja yang harus dilakukan untuk menyelesaikan masalah sampah di Sulawesi Selatan, bahkan Indonesia.

“Saya kira banyak pimpinan daerah hadir hari ini. Kehadiran ini tentu merupakan komitmen untuk bersama-sama menyelesaikan persoalan sampah di daerah kita masing-masing,” tambahnya.

Lebih lanjut selepas membuka acara, Nurdin Abdullah menjelaskan bahwa pada forum tersebut banyak investor di bidang lingkungan yang diharapkan bisa memberikan kontribusi terkait persoalan sampah.

“Sulawesi Selatan ini menjadi kebutuhan kita, termasuk kota Makassar. Pertemuan ini, harapan kita adalah ada minimal salah satu di antara mereka bisa memberikan kontribusi untuk melakukan investasi dalam bidang pengelolaan sampah,” lanjut Nurdin Abdullah.

Ia juga menyebutkan bahwa saat ini di seluruh dunia, sampah itu menjadi energi atau yang lebih dikenal dengan Waste-to-energy (WtE), sedangkan di Indonesia masih menjadi beban.

“Padahal ini yang harus kita coba dorong. Kita mengapresiasi pemerintah kota mengambil inisiasi untuk melakukan pertemuan ini dan mengundang seluruh investor,” tutupnya.

Hadir dalam acara tersebut Ketua DPRD Kota Makassar, Walikota Makassar, Direktur Pengelolaan Sampah Kementerian Lingkungan Hidup RI, Direktur Perencanaan Infrastruktur BKPM RI, para Walikota dan Wakil Walikota beberapa daerah di Indonesia, serta para duta besar dan perwakilan dari negara-negara sahabat. (hum)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Pemprov Sulsel Gelontorkan Rp935 Miliar untuk Pembangunan Luwu Raya di APBD 2025

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kebijakan penganggaran Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan pada APBD Tahun 2025 menunjukkan arah pembangunan yang berkeadilan, khususnya dalam memperkuat kawasan Luwu Raya sebagai salah satu wilayah strategis pertumbuhan di Sulsel. Jubir Andalan Hati pada Pilgub Sulsel 2024, Irwan ST, mengungkapkan alokasi pembangunan untuk Luwu Raya tidak hanya bersumber dari APBD Provinsi murni, tetapi […]

Read more
Makassar SULSEL

Pangdam XIV/Hasanuddin Tegaskan Dukungan terhadap Percepatan Pembangunan KDKMP

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko mengikuti rapat lanjutan evaluasi percepatan pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) yang dipimpin oleh Wakil Panglima TNI Jenderal TNI Tandyo Budi Revita, S.Sos, melalui Video Conference (Vicon), bertempat di Ruang Vicon Puskodalops, Makodam, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Selasa (27/1/2026). Rapat ini membahas langkah strategis dan […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Perkuat Kolaborasi, Pangdam XIV/Hsn Terima Audiensi Disperkimtan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko menerima audiensi dari Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan (Disperkimtan), yang dipimpin oleh Plt. Kepala Disperkimtan Ir. Nining Wahyuni, S.T., M.T bersama rombongan, bertempat di Ruang Tamu Pangdam, Makodam, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Selasa, (27/1/2026). Audiensi ini membahas sinergi dan koordinasi antara Kodam XIV/Hasanuddin dengan […]

Read more