Hadiri Paripurna di DPRD, Bupati Wajo Sebut Pertumbuhan Ekonomi Jadi Perhatian Serius

WAJO, EDELWEISNEWS.COM – Bupati Wajo, Andi Batarilifu, menghadiri Rapat Paripurna DPRD Wajo untuk membahas Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang perubahan atas Perda Nomor 6 tahun 2020 tentang Pengelolaan Keuangan Daerah, Senin (29 April 2024).

Dalam kesempatan tersebut, Andi Batarilifu menyampaikan beberapa poin penting terkait dengan pertumbuhan ekonomi Wajo yang mengalami penurunan di tahun 2024.

Berdasarkan data BPS, pertumbuhan ekonomi Wajo di tahun 2024 hanya mencapai 1,43%, turun dari tahun sebelumnya. Hal ini menjadi perhatian serius bagi pemerintah daerah dan DPRD Wajo.

“Penurunan ini menjadi cambuk bagi kita semua untuk mendalami kembali apa yang menyebabkan turunnya pertumbuhan ekonomi Wajo,” ujar Andi Batarilifu.

Dari analisis data BPS, terdapat dua sektor yang mengalami pertumbuhan negatif, sektor pertanian, kehutanan, dan perikanan (-4,52%) dan sektor jasa keuangan dan asuransi (-4,27%).

“Meskipun sektor jasa keuangan dan asuransi juga mengalami pertumbuhan negatif, namun pengaruhnya terhadap ekonomi Wajo lebih kecil dibandingkan dengan sektor pertanian, kehutanan, dan perikanan,” jelas Andi Batarilifu.

Alasannya, sektor pertanian, kehutanan, dan perikanan memiliki sumbangan yang lebih besar terhadap Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Wajo, yaitu 33,68%. Sedangkan sektor jasa keuangan dan asuransi hanya menyumbang 2,66%.

“Penurunan 0,1% saja di sektor pertanian, kehutanan, dan perikanan dapat memberikan dampak yang luar biasa terhadap pertumbuhan ekonomi Wajo,” tutur Andi Batarilifu.

Oleh karena itu, Andi Batarilifu mendorong agar pemerintah daerah dan DPRD Wajo memfokuskan anggaran pada sektor pertanian, kehutanan, dan perikanan untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi Wajo.

“Masalah di sektor ini perlu menjadi pertimbangan utama dalam politik anggaran. Kita harus fokuskan anggaran untuk mendorong pertumbuhan sektor ini,” tegas Andi Batarilifu. (Humas Pemda/APJ)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Luwu Timur SULSEL

Apel Siaga Pengawasan Pilkada 2024, Wujud Komitmen Jaga Demokrasi yang Jujur dan Damai

LUWU TIMUR, EDELWEISNEWS.COM – Kita semua berkumpul ditempat ini menunjukkan kesiapan kita dalam mengawal jalannya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024. Momentum apel siaga ini adalah wujud nyata komitmen kita dalam memastikan bahwa pelaksanaan Pilkada berjalan dengan jujur, adil, aman, damai, dan demokratis. Demikian dikatakan Staf Ahli Hukum dan Pemerintahan, Andi Juanna Fahruddin saat memberikan arahan […]

Read more
Jakarta SULSEL

Evaluator Kemendagri: Kinerja Prof Zudan di Sulsel Sangat Baik

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM.- Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan Arif Fakrulloh mengikuti evaluasi kinerja (Evkin) per triwulan sebagai penjabat gubernur di Sulsel, Kamis (21 November 2024), di Gedung Itjen Kemendagri di Jakarta. Per 17 November lalu, orang nomor satu di Sulsel ini sudah menapak bulan keenam. Itu artinya, evaluasi kinerja kali ini adalah kali kedua sejak menjabat […]

Read more
Makassar SULSEL

Pemprov Sulsel Raih Penghargaan Indeks Maturitas Tata Kelola SPK dari BSN

MAKASSAR, EDELWEISNEW.COM – Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) berhasil meraih penghargaan Indeks Maturitas Tata Kelola Standarisasi dan Penilaian Kesesuaian (SPK) Level 3 tahun 2024 dari Badan Standarisasi Nasional (BSN), di Jakarta Convention Centre (JCC), Rabu (20 November 2024). Penghargaan tersebut diterima langsung Sekretaris Daerah Provinsi Sulsel, Jufri Rahman, dalam acara pembukaan Bulan Mutu Nasional Tahun […]

Read more