Hindari Penyalahgunaan Senpi, Kodam Terapkan Sistem Pengaman Gudang Senjata dan Munisi Terbaru

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Asisten Logistik Kasdam XIV/Hasanuddin Kolonel Czi Galih Suhendro, S.Sos, MM membuka pelaksanaan sosialisasi sistem penguncian ganda serta standarisasi gudang senjata dan amunisi Kodam Hasanuddin TA. 2019. Kegiatan bertempat di Balai Pertemuan Hasanuddin Markas Kodam Jalan Urip Sumoharjo KM.7 Makassar, Selasa (27/82019).

Kegiatan yang diikuti oleh 124 personel pejabat logistik khususnya Perwira dan Bintara gudang Senjata Api, Munisi dan Bahan Peledak (Senpi Muhandak) satuan jajaran Kodam Hasanuddin sebagai upaya untuk menghindari penyalahgunaan, kehilangan dan pencurian Senpi oleh pihak lain yang tidak berhak.

Dalam sambutannya Aslog menyampaikan, bahwa peserta akan menerima materi tentang tata cara penguncian gudang, mulai dari siapa pejabat/petugas penanggung jawab kunci, pengamanan gudang, prosedur pembukaan dan penguncian gudang serta tertib administrasi pergudangan.

“Mengingat pentingnya materi tersebut, saya sangat berharap agar peserta mengikuti kegiatan ini dengan serius dan sungguh – sungguh. Manfaatkan waktu anda untuk bertanya kepada narasumber jika ada hal-hal yang belum di mengerti,” pesan Aslog.

Penulis : Edi

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Kunjungi Ujung Tanah, Wakil Wali Kota Makassar Eratkan Silaturahmi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, melaksanakan shalat tarawih berjamaah di Masjid Nurun Nubuwah, Jalan Sabutung, Kecamatan Ujung Tanah, Kamis, (13/3/2025). Kehadiran Aliyah Mustika Ilham disambut dengan iringan sholawat oleh Ketua dan jajaran pengurus Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Kecamatan Ujung Tanah. Warga sekitar juga sangat antusias menyambut momen penuh berkah […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Kasdam XIV/Hsn Hadiri Rakornis Kesiapan Pengamanan Idul Fitri 1446 H

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kasdam XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Sugeng Hartono, S.E, M.M menghadiri Rapat Koordinasi Lintas Sektoral dalam rangka kesiapan pengamanan Idul Fitri 1446 H Tahun 2025. Kegiatan ini berlangsung di Hotel Dalton, Jalan Perintis Kemerdekaan, Kota Makassar Kamis (13/3/2025). Rakor yang dipimpin oleh Kapolda Sulawesi Selatan, Irjen Pol Yudhiawan, S.H., S.I.K., M.H., M.Si, ini bertujuan […]

Read more
Makassar SULSEL

Wakil Wali Kota Makassar Pimpin Persiapan Delegasi untuk Rakernas XVIII APEKSI & Indonesia City Expo 2025

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, memimpin rapat koordinasi persiapan keikutsertaan Kota Makassar dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) XVIII APEKSI dan Indonesia City Expo (ICE) ke-21, yang akan berlangsung di Surabaya pada Mei 2025. Rapat digelar di Ruang Rapat Wakil Wali Kota, Kamis (13/3/2025) membahas strategi dan kesiapan delegasi Kota Makassar […]

Read more