HUT ke-80 TNI Dipusatkan di Monas, Atraksi Menarik dan Panggung Rakyat Siap Hibur Masyarakat

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Puncak peringatan HUT ke-80 TNI digelar meriah di Lapangan Monas, Jakarta, pada Minggu (5/10/2025). Presiden Republik Indonesia menjadi Inspektur Upacara dalam acara yang juga dihadiri para pejabat tinggi negara serta perwakilan negara sahabat ini.

Rangkaian acara diawali dengan upacara parade militer dan defile akbar, menampilkan pasukan TNI dari tiga matra yang siap memperlihatkan kedisiplinan, kekompakan, serta semangat juang mereka. Tak hanya itu, masyarakat juga akan disuguhkan atraksi unjuk kemampuan prajurit, demonstrasi dinamis, dan pameran statis alutsista canggih.

Beberapa alutsista yang dapat disaksikan langsung oleh masyarakat diantaranya adalah Tank Leopard, Tank Marder, MLRS Astros, Meriam Caesar 155 mm, Panser Anoa, Maung, Badak, Radar CM-200, Rudal Starstreak, serta helikopter tempur Apache, Bell 412, Fennec, dan Mi-26. Seluruhnya akan diperagakan dalam defile megah, demonstrasi lapangan, dan display yang dapat digunakan masyarakat untuk ber-selfie ria.

Beragam hiburan rakyat juga siap menghibur masyarakat yang datang ke kawasan Monas. Panggung utama akan menampilkan artis nasional seperti Dewi Persik, Wali Band, dan NDX AKA. Selain itu, TNI juga menyiapkan makanan gratis, pembagian sembako, serta kesempatan meraih doorprize menarik berupa 200 unit sepeda motor, 50 lemari es, dan 50 televisi. Semua bisa didapatkan masyarakat secara cuma-cuma.

Perayaan HUT ke-80 TNI di Monas ini terbuka untuk umum dan sepenuhnya gratis. Untuk itu, masyarakat Jakarta dan sekitarnya, bahkan dari berbagai daerah, diundang untuk hadir, dan menyaksikan langsung kemegahan parade pasukan, kekuatan alutsista modern, sekaligus menikmati hiburan bersama keluarga di pusat ibu kota.

Sumber Dispenad

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Jakarta Makassar

Wali Kota Munafri Hadir di APCAT Summit, Perkuat Posisi Makassar dalam Isu Kesehatan Global

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, hadir pada ajang internasional The 8th Asia Pacific Cities Alliance for Health and Development (APCAT) Summit. Appi dijadwalkan memaparkan materi terkait kawan bebas rokok di forum tersebut. Forum strategis yang mengusung tema “Together We Bring Health Solutions”, ini menjadi ruang penting bagi para pemimpin kota di kawasan […]

Read more
Gowa SULSEL TNI / POLRI

Tim Asistensi RB Polri Polda Sulsel Kunjungi Polres Gowa dalam Rangka Pembangunan Zona Integritas

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Tim Asistensi Fungsi Reformasi Birokrasi (RB) Polri Bagian Reformasi Birokrasi dan Pelayanan Publik (Bagrbp) Polda Sulawesi Selatan TA 2026 melaksanakan kunjungan kerja ke Polres Gowa. Kegiatan berlangsung di ruang kerja Bagren Polres Gowa, Senin (26/1/2026). Tim asistensi dipimpin oleh AKBP Yerlin Tending Kate, S.Kom., M.M., dan disambut langsung oleh Wakapolres Gowa KOMPOL […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Tujuh Kantong Jenazah Korban Pesawat ATR 42-500 Diserahkan ke Biddokkes Polda Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Tim SAR Gabungan kembali mengevakuasi korban kecelakaan pesawat ATR 42-500 yang jatuh di kawasan Gunung Bulusaraung pada Jumat (23/1/2026). Sebanyak tujuh kantong jenazah resmi diserahkan kepada Biddokkes Polda Sulawesi Selatan untuk proses identifikasi lebih lanjut. Penyerahan tersebut disampaikan dalam Konferensi Pers yang digelar di Biddokkes Polda Sulsel. Kegiatan dipimpin langsung oleh Kepala […]

Read more