Indira Yusuf Ismail Ikuti Pengajian Parenting bersama Majelis LDII Kota Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Ketua TP PKK Kota Makassar Indira Yusuf Ismail mengikuti pengajian yang digelar oleh Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kota Makassar di Masjid Roudhutol Jannah, Minggu (23/6/2024).

Pengajian ini diikuti pengurus LDII dan majelis pengajian yang terdiri dari para IRT dan remaja putri di kompleks sekitar masjid.

Sebagai Ketua TP PKK Kota Makassar dan Bunda PAUD, Indira turut dipersilahkan menyampaikan arahan di pengajian bertajuk parenting ini.

Indira menekankan pentingnya strategi komunikasi dan parenting bagi para Ibu dalam mencetak generasi unggul, berakhlak mulia dan mandiri.

Lanjut, kata Indira, pola asuh anak dari orang tua berperan penting dalam pertumbuhan anak, khususnya peran seorang ibu yang cukup besar.

Indira merincikan, pola asuh yang diterapkan pun penting terhadap pembentukan karakter anak. Salah satunya berdampak pada pendisiplinan anak.

“Sopan santun itu dimulai dari rumah, tugas kita semua. Kadang-kadang orang tua tidak bisa berkomunikasi dengan anaknya, anak-anak juga sudah bisa membantah orang tuanya,” urainya.

Peran keluarga dan lingkungan sekitar juga akan memberikan pengaruh yang signifikan. Untuk itu, Indira mengingatkan kembali bahwa Pemerintah Kota Makassar menginisiasi sejumlah program, salah satunya Program Jagai Anakta.

“Saya kira dengan adanya semua program dari Pemkot Makassar, kita berharap menjadi solusi semua masalah yang ada. Yang paling utama adalah kita membentuk ketahanan keluarga,” katanya.

Indira juga tidak lupa mengucapkan terimakasih kepada pengurus LDII Kota Makassar yang turut bersinergi dengan program pemerintah dalam memberikan edukasi kepada masyarakat.

Indira berpesan, pengajian yang juga menjadi wadah menyambung silaturahmi seperti ini sangat baik. Serta hendaknya menjadi majelis bagi para orang tua untuk berbagi pengetahuan cara mendidik anak yang berakhlak.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Pangdam XIV/Hasanuddin Turun Langsung Kawal Ketat Pembangunan KDKMP di Luwu

LUWU, EDELWEISNEWS.COM — Mengawali rangkaian kunjungan kerjanya di wilayah Kodim 1403/Palopo, Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko meninjau langsung progres pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) di Desa Tampa, Kecamatan Ponrang, Kabupaten Luwu. Senin (12/1/2026). Peninjauan ini dilakukan sebagai bentuk komitmen dan perhatian pimpinan Kodam XIV/Hasanuddin dalam mendukung percepatan pembangunan ekonomi kerakyatan berbasis desa. Pangdam […]

Read more
Makassar SULSEL

Wali Kota Munafri Tinjau Dua Titik Pengungsian Banjir di Biringkanaya, Pastikan Kebutuhan Warga Terpenuhi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Di tengah kondisi cuaca yang masih belum bersahabat, Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, mengawali aktivitas paginya dengan menunjukkan kepedulian dan empati mendalam terhadap warga yang terdampak banjir. Orang nomor satu di Kota Makassar itu turun langsung meninjau dua titik lokasi pengungsian di Kelurahan Paccarekkang dan Kelurahan Katimbang, Kecamatan Biringkanaya, sebagai bentuk kehadiran […]

Read more
Gowa SULSEL

Sidokkes Polres Gowa Gandeng Optik Rizky Makassar Gelar Pemeriksaan Mata Gratis

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Polres Gowa menggelar kegiatan pemeriksaan mata gratis bagi personel Polres Gowa sebagai bentuk perhatian terhadap kesehatan anggota, khususnya kesehatan penglihatan dalam menunjang pelaksanaan tugas sehari-hari. Kegiatan ini berlangsung di Aula Rewako Wira Wicaksana Polres Gowa, Senin (12/1/2026). Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Sidokkes) Polres Gowa bekerja sama dengan Optik […]

Read more