Integrasi HIV/Aids ke Kurikulum Agama di Sulsel, Prof. Arlin Adam : Langkah Penting dalam Pencegahan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Komisi Penanggulangan HIV/Aids Propinsi Sulawesi Selatan menggelar sosialisasi HIV/Aids, Makassar (28 Agustus 2023). Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman tentang HIV/Aids dan mengintegrasikannya ke dalam kurikulum pendidikan agama di wilayah ini.

Kegiatan dihadiri Kepala Dinas Pendidikan, Kementerian Agama, serta Kepala UPT SMA dari berbagai Kabupaten/Kota di Sulawesi Selatan.

Prof. Arlin Adam sebagai narasumber pada pertemuan tersebut, telah mendorong dalam upaya meningkatkan pemahaman tentang HIV/Aids di kalangan tenaga penyuluh agama dan pendidik. Dalam paparan materinya, Prof. Arlin Adam menekankan pentingnya peran agama dan pendidik dalam menyebarkan pengetahuan tentang HIV/Aids.

Prof Arlin berharap, pelatihan ini akan membantu para penyuluh agama dan pendidik memahami aspek medis dan sosial dari penyakit ini, sehingga mereka dapat memberikan informasi yang akurat dan memerangi stigma yang masih melekat pada HIV/Aids.

Sosialisasi ini merupakan salah satu langkah penting dalam upaya pencegahan penyebaran HIV/Aids di Sulawesi Selatan, dan memastikan bahwa informasi yang disampaikan kepada generasi muda oleh pendidik adalah benar dan terpercaya. Hal ini diharapkan dapat membantu mengurangi angka infeksi HIV/Aids di masa mendatang.

Sosialisasi ini diharap memberikan dorongan positif dalam upaya penanggulangan HIV/Aids di Sulawesi Selatan dan menjadikan agama dan pendidikan sebagai alat efektif dalam mengedukasi masyarakat tentang bahaya dan pencegahan HIV/Aids.

Penulis : Andi Alim

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Kasdam XIV/Hasanuddin Pastikan Kesiapan Latihan Korem 143/Haluoleo

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kasdam XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Sugeng Hartono, S.E., M.M menerima paparan Rencana Garis Besar (RGB) Latihan Posko I dan Latihan Lapangan Korem 143/Haluoleo TA.2025, bertempat di Ruang Bina Yudha (RBY) Makodam, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Jumat (14/11/2025). Paparan disampaikan langsung oleh Danrindam XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Budiawan Basuki, yang menguraikan tujuan latihan, skenario, […]

Read more
Makassar SULSEL

Camat Mamajang Hadiri Pelantikan Ketua Bunda PAUD Kelurahan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Ketua TP. PKK Kecamatan Mamajang Andi Syarti secara resmi melantik Ketua TP. PKK, Ketua Posyandu dan Bunda PAUD kelurahan se – Kecamatan Mamajang di Aula Kantor Camat Mamajang, Kamis (13/11/2025). Pelantikan dihadiri pembina TP. PKK Kecamatan Mamajang, yakni Camat Mamajang Andi Irdan Pandita. Pengukuhan berlangsung khidmat dan dihadiri Ketua PKK, Bunda PAUD […]

Read more
Makassar Olahraga SULSEL

Dankodaeral VI Secara Resmi Membuka Babak Kualifikasi Porprov Cabang Olahraga Dayung

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Komandan Komando Daerah Angkatan Laut (Kodaeral) VI Laksamana Muda TNI Andi Abdul Aziz, S.H., M.M secara resmi membuka babak kualifikasi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Cabang Dayung Tahun 2025 di Dermaga Layang Mako Kodaeral VI, Jum’at (14/11/2025). Ratusan atlit muda cabang olahraga dayung dari berbagai daerah di Sulawesi selatan mengikuti lomba dayung Pra […]

Read more