IYL Wafat, Wagub : Kita Kehilangan Tokoh yang Luar Biasa

MAKASSAR,EDELWEISNEWS.COM  – Kabar duka datang dari Dr. H. Ichsan Yasin Limpo, SH, MH. Mantan Bupati Gowa dua periode tersebut, menghembuskan nafas terakhirnya di salah satu rumah sakit di Tokyo, Jepang, 30 Juli 2019 pukul 07.30 waktu setempat.

Ucapan duka cita dan doa terus mengalir. Wakil Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman turut menyampaikan ucapan duka yang mendalam atas meninggalnya Ichsan Yasin Limpo.

“Innalillahi Wa Inna Ilaihi Raajiun, Beliau itu tokoh yang luar biasa. Sulsel kehilangan tokoh yang andal, dengan idealisme yang luar biasa,” ujar Andi Sudirman Sulaiman, saat mengetahui kabar duka meninggalnya Ichsan Yasin Limpo, Selasa (30/7).

Andi Sudirman mengaku, sejak Ichsan dirawat di rumah sakit, ia ikut memantau perkembangan melalui media sosial. Selain itu, ia juga sering dikabari para koleganya yang telah membesuk hingga memberitahukan kondisi terakhir Ketua PMI Sulsel ini.

“Semoga Allah Subhanahu Wataala menerima semua amal ibadahnya, serta ditempatkan di Surga Allah Subhanahu Wataala Azza Wa Jalla, dan keluarga diberikan kesabaran bagi keluarga yang ditinggalkan,” ungkap Andi Sudirman. (hum)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LEGISLATIF Makassar SULSEL

Ketua DPRD Makassar Supratman Berduka Atas Meninggalnya Ruslan Mahmud

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Ketua DPRD Makassar Supratman berduka atas meninggalnya anggota DPRD Makassar Ruslan Mahmud. Supratman menyebut almarhum selama ini menjadi sosok yang dituakan dan menjadi panutan bagi legislator Makassar. “Almarhum di mata kami sebagai orang tua kami. Beliau selalu menjadi panutan kami,” ucap Supra saat melayat ke rumah duka, Kompleks Chrysant Panakkukang, Makassar, Sabtu […]

Read more
SULSEL Takalar

Pangdam XIV/Hsn Bersama Forkopimda Sulsel Dampingi Kasal Kunjungan Kerja di Takalar

TAKALAR, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Windiyatno bersama Forkompinda Sulsel mendampingi Kunjungan Kerja (Kunker) Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, SE, MM, M.Tr.Opsla bersama rombongan di Desa Punaga, Kec. Laikang, Kab.Takalar, Sabtu (19/4/2025). Dalam kunjungan ini dilaksanakan kegiatan program ketahanan pangan dan layanan kesehatan gratis yang diinisiasi oleh TNI AL. […]

Read more
SULSEL Takalar

Kasal Tinjau Program Ketahanan Pangan TNI AL di Wilayah Lantamal VI Makassar

TAKALAR, EDELWEISNEWS.COM.– Dalam rangka mengimplementasikan program Asta Cita Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto yang bertujuan untuk memantapkan sistem pertahanan keamanan negara dan mendorong kemandirian bangsa melalui swasembada pangan, energi, air, ekonomi kreatif, ekonomi hijau, dan ekonomi biru, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali melaksanakan peninjauan terhadap program ketahanan pangan yang diselenggarakan […]

Read more