Jalin Sinergitas, Kasdam XIV/Hsn Hadir Ramaikan Fun Run Bersama Bankers Runners Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kasdam XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Dany Budiyanto mewakili Pangdam XIV/Hasanuddin menghadiri kegiatan lari bersama Banker Runners Sulawesi Selatan yang digelar oleh Badan Musyawarah Perbankan Daerah (BMPD) Sulawesi Selatan, di Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulsel, Kota Makassar, Minggu (29/1//2023).

Kegiatan yang digelar ini, guna mendukung program Gerakan Sulsel Anti Malas Gerak (Mager) dan juga merupakan bentuk kolaborasi BMPD Sulsel dengan masyarakat yang melibatkan jajaran stakeholder dari unsur Bank, Forkompimda, lembaga atau instansi nasional dan daerah, serta dari berbagai komunitas lari yang berada di daerah Sulsel.

Dengan mengusung tema ‘Fun Run 5K – Run for Equality’ dalam kegiatan tersebut juga disisipkan pemberian edukasi Cinta, Bangga dan Paham Rupiah serta sosialisasi penggunaan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS).

Kasdam mengungkapkan, bahwa kegiatan ini memiliki manfaat yang banyak disamping untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh, kegiatan ini juga merupakan sarana untuk meningkatkan kebersamaan dan kerjasama atau sinergitas dalam pelaksanaan tugas Kodam dengan instansi terkait.

“Kami sangat mengapresiasi dan mendukung kegiatan ‘Run for Equality’ yang diselengarakan oleh BMPD Sulsel, semoga dengan kegiatan ini dapat meningkatkan, sinergitas, kekompakan sesama stakeholder guna meningkatkan kesejahteraan warga Sulsel,” pungkasnya.

Sumber : Pendam XIV hsn

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LEGISLATIF Makassar SULSEL

Ketua DPRD Makassar Supratman Berduka Atas Meninggalnya Ruslan Mahmud

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Ketua DPRD Makassar Supratman berduka atas meninggalnya anggota DPRD Makassar Ruslan Mahmud. Supratman menyebut almarhum selama ini menjadi sosok yang dituakan dan menjadi panutan bagi legislator Makassar. “Almarhum di mata kami sebagai orang tua kami. Beliau selalu menjadi panutan kami,” ucap Supra saat melayat ke rumah duka, Kompleks Chrysant Panakkukang, Makassar, Sabtu […]

Read more
SULSEL Takalar

Pangdam XIV/Hsn Bersama Forkopimda Sulsel Dampingi Kasal Kunjungan Kerja di Takalar

TAKALAR, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Windiyatno bersama Forkompinda Sulsel mendampingi Kunjungan Kerja (Kunker) Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, SE, MM, M.Tr.Opsla bersama rombongan di Desa Punaga, Kec. Laikang, Kab.Takalar, Sabtu (19/4/2025). Dalam kunjungan ini dilaksanakan kegiatan program ketahanan pangan dan layanan kesehatan gratis yang diinisiasi oleh TNI AL. […]

Read more
SULSEL Takalar

Kasal Tinjau Program Ketahanan Pangan TNI AL di Wilayah Lantamal VI Makassar

TAKALAR, EDELWEISNEWS.COM.– Dalam rangka mengimplementasikan program Asta Cita Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto yang bertujuan untuk memantapkan sistem pertahanan keamanan negara dan mendorong kemandirian bangsa melalui swasembada pangan, energi, air, ekonomi kreatif, ekonomi hijau, dan ekonomi biru, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali melaksanakan peninjauan terhadap program ketahanan pangan yang diselenggarakan […]

Read more