Jelang Pilkada, Polsek Bajeng Rutin Laksanakan Patroli Blue Light

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Untuk memastikan wilayah hukumnya aman dari gangguan Kamtibmas, piket fungsi Polsek Bajeng Polres Gowa yang dipimpin Pawas Ipda Kamaluddin, melaksanakan patroli blue light, Minggu (6/12/2020) pukul 01.00 Wita.

Patroli blue light tersebut melalui rute tempat -tempat rawan terjadinya kejahatan jalanan, yaitu di sekitar Jalan Limbung ke Jalan Poros Galesong dan jalan Limbung ke Tanetea, Desa Bontosunggu, Kec Bajeng.

Kapolsek Bajeng Iptu Sunarsi, SH, MH di tempat terpisah mengatakan, bahwa kegiatan ini rutin dilaksanakan guna mengantisipasi hal – hal yang tidak diinginkan di wilayah hukum Polsek Bajeng. “Patroli melewati tempat – tempat yang dianggap rawan akan aksi kejahatan, seperti curat, curas, curanmor dan kejahatan lainnya,” terang Iptu Sunarsi.

“Kami akan terus meningkatkan kegiatan patroli, khususnya di malam hari, apalagi menjelang Pilkada 2020 di Kab Gowa. Inj guna mencegah terjadinya aksi kriminalitas dan terciptanya pilkada yang aman, damai dan sejuk,” pungkas Kapolsek.

Sementara Kapolres Gowa Abp Budi Susanto, S.I.K berharap agar jajarannya lebih giat dan aktif melaksanakan patroli di malam hari menjelang Pilkada tahun 2020.

Sumber : Humas Polres Gowa

Editor. : Yulia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL TNI / POLRI

Polda Sulsel Gelar Tradisi Penyambutan Kapolda Baru dan Pelepasan Irjen Pol. Rusdi Hartono di Mako Polda

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Selatan (Sulsel) resmi berganti. Kapolda Sulsel yang baru, Irjen Pol. Djuhandhani Rahardjo Puro, S.H., M.H didampingi istri Ny. Upi Djuhandhani, tiba di Markas Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan (Mako Polda Sulsel), Senin (3/11/2025). Kapolda Sulsel Irjen Pol. Djuhandhani Rahardjo Puro tiba didampingi istri, Ny. Upi Djuhandhani. Kedatangannya disambut […]

Read more
Makassar SULSEL

Kodam XIV / Hasanuddin Kini Dinakhodai Mayjen Bangun Nawoko

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Di hari pertamanya menahkodai Kodam XIV/Hasanuddin, Pangdam Mayjen TNI Bangun Nawoko menegaskan komitmennya memperkuat kesiapan satuan, meningkatkan kesejahteraan prajurit, dan mempererat sinergi dengan seluruh komponen masyarakat demi terciptanya wilayah yang aman dan sejahtera. Pernyataan itu disampaikan saat dia resmi diterima dalam acara tradisi penerimaan dan pelepasan Pangdam XIV/Hasanuddin yang digelar di Makodam […]

Read more
Makassar SULSEL

Dankodaeral VI Pimpin Apel Gelar Kesiapan Satgas Tanggap Bencana Kodaeral VI

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Dalam rangka menghadapi potensi ancaman bencana di wilayah Sulawesi Selatan (Sulsel) Kodaeral VI menggelar kesiapan Satuan Tugas (Satgas) tanggap bencana Kodaeral VI, bertempat di Lapangan Apel Arafuru Mako Kodaeral VI, Senin (3/11/2025). Apel tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Komando Daerah TNI Angkatan Laut (Dankodaeral VI) Laksamana Muda TNI Andi Abdul Azis, S.H.,M.M […]

Read more