Jumat Curhat, Kapolda Sulsel Sambangi Warga Desa Lekopancing Maros, Sekaligus Bagi Sembako

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kapolda Sulsel Irjen Pol Nana Sudjana menggelar kegiatan “Jumat Curhat” guna menerima curhatan masyarakat di Balai Desa Lekopancing, Kec. Tanralili, Kab. Maros, Jumat (13/1/2023).

Dalam kegiatan “Jumat Curhat” ini, Polda Sulsel sekaligus juga menggelar kegiatan bakti sosial pembagian Sembako kepada masyarakat.

Kapolda didampingi oleh Wakapolda Sulsel Brigjen Pol CH, Patoppoi dan para PJU Polda Sulsel serta Wakapolres Maros, Ketua DPRD Kab.Maros, Camat Tanralili, Kades Lekopaccing, tokoh agama, tokoh adat dan tokoh masyarakat, pamong desa serta masyarakat Desa Lekopancing.

Kapolda Sulsel menjelaskan bahwa kegiatan “Jumat Curhat” ini sebagai sarana silaturrahmi dan sebagai wujud interaksi secara langsung Polri dengan masyarakat untuk mendengarkan saran, kritikan, masukan serta aduan masyarakat maupun pelayanan Kepolisian.

“Pada intinya, apa yang menjadi keluhan dan masukan dari masyarakat baik terkait kamtibmas maupun pelayanan kepolisian, akan segera kami tindak lanjuti,” terang Nana Sudjana.

Dalam kegiatan tersebut berbagai aspirasi masyarakat disampaikan diantaranya, tentang masih adanya gangguan kriminal. Seperti.kasus pembusuran yang terjadi, selain itu dikeluhkan juga minimnya patroli polisi di wilayah Kecamatan Tanralili Maros, dikarenakan mobil patroli yang kurang.

Menanggapi hal itu, Kapolda Sulsel Irjen Pol Nana Sudjana, langsung memerintahkan Wakapolres Maros tingkatkan kesiapsiagaan dan memberikan efek jera para pelaku kriminal, termasuk tawuran disertai pembusuran dan juga agar meningkatkan terus patroli rutin.

“Berbagai aspirasi masyarakat telah disampaikan kepada kami dan semua itu menjadi bahan masukan bagi kami untuk ditindaklanjuti,” ujar Kapolda.

Diketahui, Program “Jumat Curhat” merupakan Program Polri yang bertujuan menyerap aspirasi dan masukan masyarakat terhadap berbagai permasalahan, baik Kamtibmas yang kerap terjadi di tengah masyarakat, maupun permasalahan lainnya. 

Kegiatan inipun mendapatkan apresiasi dari berbagai elemen masyarakat Desa Lekopancing yang mengikuti program Jumat Curhat.

Editor : Yulia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LEGISLATIF Makassar SULSEL

Ketua DPRD Makassar Supratman Berduka Atas Meninggalnya Ruslan Mahmud

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Ketua DPRD Makassar Supratman berduka atas meninggalnya anggota DPRD Makassar Ruslan Mahmud. Supratman menyebut almarhum selama ini menjadi sosok yang dituakan dan menjadi panutan bagi legislator Makassar. “Almarhum di mata kami sebagai orang tua kami. Beliau selalu menjadi panutan kami,” ucap Supra saat melayat ke rumah duka, Kompleks Chrysant Panakkukang, Makassar, Sabtu […]

Read more
SULSEL Takalar

Pangdam XIV/Hsn Bersama Forkopimda Sulsel Dampingi Kasal Kunjungan Kerja di Takalar

TAKALAR, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Windiyatno bersama Forkompinda Sulsel mendampingi Kunjungan Kerja (Kunker) Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, SE, MM, M.Tr.Opsla bersama rombongan di Desa Punaga, Kec. Laikang, Kab.Takalar, Sabtu (19/4/2025). Dalam kunjungan ini dilaksanakan kegiatan program ketahanan pangan dan layanan kesehatan gratis yang diinisiasi oleh TNI AL. […]

Read more
SULSEL Takalar

Kasal Tinjau Program Ketahanan Pangan TNI AL di Wilayah Lantamal VI Makassar

TAKALAR, EDELWEISNEWS.COM.– Dalam rangka mengimplementasikan program Asta Cita Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto yang bertujuan untuk memantapkan sistem pertahanan keamanan negara dan mendorong kemandirian bangsa melalui swasembada pangan, energi, air, ekonomi kreatif, ekonomi hijau, dan ekonomi biru, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali melaksanakan peninjauan terhadap program ketahanan pangan yang diselenggarakan […]

Read more