Kapolres Gowa Hadiri Pelantikan Sekretaris Daerah Kabupaten Gowa

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Kapolres Gowa AKBP Tri Goffarudin. P, SIK, MH menghadiri pelantikan Dra Kamsina, MM sebagai Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah Kabupaten Gowa, di Baruga Karaeng Galesong Kantor Bupati Gowa, Senin (7/3/2022).

Pelantikan Sekda dihadiri oleh Asisten Administrasi Provinsi Sulsel Drs. H. Tautoto Tana Ranggina Sarongallo, M.Si, Forkopimda Kabupaten Gowa, Wakil Bupati Gowa H. Abd. Rauf Malaganni, S. Sos, M. Si, seluruh kepala SKPD, Camat se – Kabupaten Gowa dan sejumlah undangan.

Bupati Gowa Dr. Adnan Purichta Ichsan, SH, MH menjelaskan, proses pengambilan keputusan khususnya dalam memilih dan menempatkan seorang aparatur sipil negara ke dalam jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah Kabupaten Gowa, bukanlah sebuah proses yang mudah dan sederhana bagi pejabat pembina kepegawaian yang berwenang.

“Penentuan Sekda ini bukan hanya sesuai dengan prinsip dan filosofi the right man on the right place, tetapi didukung juga dengan penilaian lainnya serta hasil dari uji kompetensi yang telah diikuti oleh para calon Sekda tersebut,” ungkap Bupati Gowa dua periode tersebut.

Adnan berpesan kepada Sekda yang baru dilantik untuk bekerja secara maksimal.

Sumber.: Humas Polres Gowa

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Wali Kota Makassar Terima Audiensi Perusahaan Jepang, Bahas Peluang Kerja

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menerima audiensi dari Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Macca Inspirasi Nusantara bersama perwakilan dua perusahaan Jepang di bidang logistik, Asia Sustainable Business Cooperative dan Transport Kono Co Ltd. Pertemuan yang berlangsung di Ruang Rapat Wali Kota, Rabu (12/3/2025), membahas peluang perekrutan tenaga kerja asal Makassar untuk bekerja di […]

Read more
Makassar SULSEL

Wali Kota Makassar Rakor Bersama Pejabat Sekretariat Daerah, Bahas Keseragaman dan Ketertiban OPD

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, mengumpulkan seluruh kepala bagian dan kepala sub bagian di bawah naungan Sekretariat Daerah Kota Makassar di Ruang Rapat Wali Kota, pada Rabu (12/3/2025). Dalam pertemuan tersebut, ia menekankan pentingnya menjaga hubungan baik dan membangun pola komunikasi serta alur koordinasi yang jelas di lingkungan pemerintahan. “Pekerjaan kita semua […]

Read more
Makassar SULSEL

Wali Kota Makassar Terima Kunjungan PT Taspen, Bahas Program Perlindungan bagi PPPK

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menerima kunjungan perwakilan PT Taspen (Persero) membahas berbagai program yang ditawarkan Taspen, khususnya bagi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Kota Makassar. Hal ini dibahas saat Munafri menerima audiensi PT Taspen di Balai Kota Makassar, Rabu (12/3/2025). Branch Manager PT Taspen Makassar, Ita Wiana Astuti, menyampaikan […]

Read more