Kapolres Gowa Sidak Kendaraan Dinas Polsek Biringbulu

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Kapolres Gowa AKBP Reonald TS Simanjuntak, S.I.K, SH melakukan Sidak di Polsek Biringbulu, Polres Gowa. Dalam sidak Kapolres didampingi oleh PJU dan diterima langsung oleh Kapolsek Tompobulu AKP Yusran, Senin (9/1/2023) kemarin.

Setibanya di Polsek Biringbulu, Kapolres Gowa bersama PJU langsung memeriksa kelengkapan dari setiap kendaraan patroli yang tengah parkir di depan Kantor Polsek Biringbulu.

Dalam proses pemeriksaan Kapolres Gowa didampingi Waka Polres Gowa serta para PJU dan disaksikan langsung oleh Kapolsek Bajeng AKP Yusran.

Kapolres Gowa mengatakan, pemeriksaan ini bertujuan untuk memastikan kelayakan sarana dan prasarana inventaris dinas yang digunakan oleh personil Polsek.

Dia juga berharap seluruh barang inventaris kendaraan dinas tersebut dirawat dengan baik, sehingga sewaktu-waktu siap terjun sebagai salah satu faktor penunjang dalam pelaksanaan tugas.

“Semoga kita selalu amanah dalam melaksanakan tugas pelayanan bagi masyarakat, khususnya di daerah Hukum Polsek Biringbulu,“ tutupnya.

Sumber : Humas Polres Gowa

Editor : Yulia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Kasdam XIV/Hsn Zoom Meeting Bahas Situasi Kamtibmas Terkait Arus Mudik Menjelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kepala Staf Kodam (Kasdam) XIV/Hasanuddin, Brigjen TNI Rusmili, S.I.P., M.Si mengikuti zoom meeting bersama Panglima TNI, Kapolri, sejumlah Kementerian terkait dan Direktur Angkutan Sungai, Danau, dan Penyeberangan (ASDP), yang terpusat di Pelabuhan Merak, Provinsi Banten. Sementara Kasdam zoom meeting dari Posko Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Jalan Satando, Kota Makassar, Selasa […]

Read more
Makassar SULSEL

Kapoksahli Pangdam XIV/Hsn Hadiri Pelantikan BPD HIPMI Sulsel Periode 2024-2027

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM.- Kepala Kelompok Staf Ahli (Kapoksahli) Pangdam XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Tri Saktiyono menghadiri pelantikan Badan Pengurus Daerah (BPD) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Sulsel Periode 2024-2027, di Hotel Four Points By Sheraton, Jalan Andi Djema, Kota Makassar, Minggu (22/12/2024). Kegiatan tersebut mengusung tema “Kolaborasi Pengusaha Muda Menuju Sulsel yang Mendunia”. Pelantikan BPD HIPMI Sulsel […]

Read more
Makassar SULSEL

TP PKK Kota Makassar Jadi Magnet Studi Tiru, Terima Sembilan Kunjungan Sepanjang tahun 2024

MAKASSAR, EDELWEISNEWS COM – Sepanjang tahun 2024, TP PKK Kota Makassar mencatat pencapaian luar biasa dengan menjadi tujuan studi tiru bagi sembilan daerah, baik dari Sulawesi Selatan maupun luar provinsi. Keberhasilan ini menunjukkan daya tarik program unggulan dan inovasi yang diusung TP PKK Kota Makassar di bawah kepemimpinan Indira Yusuf Ismail sebagai Ketua TP PKK. […]

Read more