GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Tiga pekan menjalankan tugas sebagai Kapolsek Bontonompo, IPTU H. Totok Rohyadi sudah membuat perubahan di lingkungan kantor Polsek Bontonompo.
Kapolsek Bontonompo membangun tempat pengambilan air wudhu untuk jamaah Mushollah A.A.R. Bashar Polsek Bontonompo.
Hari ini, Kamis (25/3/2021) sudah hari ketiga proses pembangunan tempat pengambilan air wudhu di mushollah A.A.R. Bashar Polsek Bontonompo.
Saat dikonfirmasi Kapolsek mengatakan, pembangunan tempat wudhu di mushollah Polsek Bontonompo berkat partisipasi personil Polsek Bontonompo beserta masyarakat.
“Melalui pembangunan ini kita jadikan ladang pahala, semoga apa yang kita sumbangkan untuk pembangunan bernilai amal ibadah,” tutur H. Totok Rohyadi.
Lanjutnya, kedepan pihaknya akan memakmurkan mushollah Polsek Bontonompo. “Kita bisa melaksanakan kegiataan keagamaan di mushollah polsek. Terlebih lagi kita akan memasuki bulan Ramadhan, sehingga dengan adanya tempat pengambilan air wudhu, personil dapat melaksanakan shalat di mushollah polsek,” tutup Kapolsek Bontonompo.
Sumber : Humas Polres Gowa
Editor : Jesi Heny