Kasdam XIV/Hsn Secara Resmi Membuka Turnamen Bola Voli Dalam Rangka HUT ke-68 Kodam

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM.- Kasdam XIV/Hasanuddin, Brigjen TNI Sugeng Hartono, S.E, M.M memimpin upacara Pembukaan Turnamen Bola Voli dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-68 Kodam XIV/Hasanuddin Tahun 2025, bertempat di Lapangan Voli Gelora Sultan Hasanuddin, Jl. Jenderal Sudirman, Kota Makassar, Senin (19/5/2025).

Dalam sambutan Pangdam yang dibacakan oleh Brigjen Sugeng Hartono, dia menyampaikan, bahwa turnamen Bola Voli ini, bertujuan untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-68 Kodam XIV/Hasanuddin yang puncaknya akan diperingati pada tanggal 1 Juni 2025 nanti.

Pada turnamen bola voli yang akan dilaksanakan selama tiga hari ini, akan diikuti sebanyak dua puluh tim dari Badan Pelaksana Kodam XIV/Hasanuddin yang berkolaborasi dengan mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Makassar.

Lebih lanjut, ia menjelaskan, kolaborasi di turnamen ini sebagai wadah memperkuat jalinan silaturahmi antara TNI dengan mahasiswa, meningkatkan semangat kebersamaan dan mempererat keharmonisan sesama komponen bangsa, yang akan terus berjalan bersama dalam membangun serta menjaga keutuhan wilayah.

Diakhir sambutannya, Mayjen Windiyatno berharap, sinergi seperti ini dapat terus digelorakan dan ditingkatkan, baik di bidang olahraga maupun di bidang lainnya, sehingga dapat memberikan kontribusi yang berharga dalam mengembangkan potensi serta prestasi prajurit Kodam XIV/Hasanuddin maupun mahasiswa khususnya di wilayah Sulawesi Selatan. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan dan TNI dalam menjaga stabilitas serta keamanan wilayah.  Hal ini disampaikan saat menghadiri tradisi lepas sambut Pangdam XIV/Hasanuddin di Balai Prajurit M Jusuf, Jalan Urip Sumoharjo, Makassar, Senin (3 November 2025). Seremoni berlangsung khidmat, menandai pergantian […]

Read more
Makassar SULSEL

Sekda Sulsel Jufri Rahman Menerima Audiensi PT Pelindo Regional IV dan PT DLU Cabang Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan Jufri Rahman menerima audiensi PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) Regional IV dan PT Dharma Lautan Utama (DLU) Cabang Makassar, membahas persiapan kegiatan “Sulsel Ekspor Day” yang akan mendorong peningkatan layanan ekspor langsung atau direct call di Makassar New Port (MNP).  Pertemuan berlangsung di Ruang Kerja Sekprov Sulsel, Kantor […]

Read more
Makassar SULSEL

Layanan Online Terintegrasi Warga Makassar (LONTARA+), Pemkot Makassar Kembali Unjuk Gigi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Komitmen Pemerintah Kota Makassar untuk menghadirkan layanan publik yang mudah, cepat, dan terintegrasi kembali mendapat panggung di tingkat nasional. Lewat inovasi unggulannya, Layanan Online Terintegrasi Warga Makassar (LONTARA+), Pemkot Makassar kembali unjuk gigi dengan mengikuti ajang Top Digital Awards 2025, salah satu inovasi di bidang transformasi digital pemerintahan. Wali Kota Makassar, Munafri […]

Read more