Ketua PKK Enrekang Serahkan Bantuan untuk Korban Kebakaran

ENREKANG, EDELWEISNEWS.COM — Ketua Tim Penggerak PKK Enrekang Hj. Johra MB menyerahkan bantuan kepada warga korban bencana kebakaran di Desa Kolai, Kecamatan Malua, Senin (22/2/2021). Bantuan tersebut berasal dari Badan Amil Zakat (Baznas) Enrekang. Bantuan dari Baznas ini merupakan program Enrekang Peduli. Bentuknya berupa uang tunai Rp10 juta per kepala keluarga. Bantuan itu diberikan kepada 4 kepala keluarga yang rumahnya terbakar.

“Semoga dapat meringankan beban keluarga, paling tidak untuk kebutuhan dasar setiap hari, utamanya selama dalam pengungsian,” kata Johra MB.

Dia juga meminta kepada instansi terkait agar segera menangani para korban. Mendata kebutuhannya dan mengupayakan bantuan tambahan, agar dapat segera memperbaiki kembali rumahnya. (hms)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

BPBD Makassar Gandeng Yonsipur dan PMI, Akhirnya Warga Buloa Nikmati Air Bersih Berkat Teknologi RO

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Keterbatasan peralatan tidak menjadi penghalang bagi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Makassar untuk tetap hadir melayani masyarakat. Dalam upaya memenuhi kebutuhan air bersih warga terdampak, BPBD Kota Makassar menyalurkan bantuan air bersih di Kecamatan Tallo, Kelurahan Buloa, melalui kolaborasi lintas sektor yang berdampak nyata. BPBD Kota Makassar menggandeng Yon Zeni Konstruksi […]

Read more
Makassar SULSEL

Sidak di MGC, Munafri Dapati Pegawai Santai Merokok Saat Jam Kerja

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menunjukkan ketegasan terhadap disiplin pegawai saat melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Mal Pelayanan Publik (MPP) yang berlokasi di Gedung Makassar Government Center (MGC) lantai 2, Selasa (13/1/2025). Munafri mendadak geram terhadap pegawai DPM PTSP di gedung Mal Pelayanan Publik (MPP). Pasalnya, saat melakukan sidak, orang nomor satu […]

Read more
Makassar SULSEL

Proyek RISE Jadi Andalan Makassar Atasi Sanitasi dan Banjir Perkotaan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, memaparkan berbagai program unggulan Pemerintah Kota Makassar dalam menghadapi persoalan banjir, akses air bersih, sanitasi. Dan kontaminasi lingkungan perkotaan, di hadapan World Resources Institute (WRI) Ruan dan Program Penelitian RISE (Revitalizing Informal Settlements and Their Environment) Indonesia. Paparan tersebut disampaikan Munafri Arifuddin saat menghadiri wawancara singkat bersama […]

Read more