Ketua TP PKK Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail Membuka Kegiatan Tata Laksana Rumah Tangga

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Ketua TP PKK Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail membuka secara resmi kegiatan Tata Laksana Rumah Tangga yang digelar di Baruga Anging Mamiri, Selasa (1/11/2022). 

Kegiatan tata laksana rumah tangga merupakan program kerja dari Pokja III TP PKK Kota Makassar, yang bertujuan untuk berbagi ilmu serta meningkatkan pemahaman masyarakat tentang tata laksana rumah tangga.

“Memahami tata laksana rumah tangga, akan melahirkan keluarga yang harmonis dan sejahtera,” tutur Indira Yusuf Ismail.

Kegiatan ini diikuti oleh ketua dan Pengurus TP PKK Pokja III tingkat kecamatan dan kelurahan, bersama masyarakat yang berdomisili di lorong PKK se Kota Makassar.

“Kita ingin membekali seluruh pengurus tentang tata laksana rumah tangga, agar dapat diterapkan dan disampaikan pula di lingkungan sekitar mereka masing-masing,” lanjutnya.

Melalui pemahaman tata laksana rumah tangga, peserta dibekali pemahaman tentang pemasyarakatan sarana dan prasarana hemat energi, upaya pencegahan pemborosan, serta peningkatan pengetahuan dalam mengharmonisasikan kehidupan keluarga. (HK)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar

Rakor Lintas Sektoral Pengamanan Idulfitri 1446 H di Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Rapat koordinasi (Rakor) lintas sektoral, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Sulawesi Selatan serta sejumlah pejabat dari berbagai instansi terkait.dalam Rangka Kesiapan Pengamanan Idulfitri 1446 H/2025 yang berlangsung di Hotel Dalton Makassar, Kamis (13/3/2025). Acara ini bertujuan untuk menyusun strategi pengamanan menjelang dan selama perayaan Idulfitri dapat berjalan lancar tanpa ada gangguan […]

Read more
LEGISLATIF Makassar SULSEL

Legislator Makassar Andi Odhika Cakra Satriawan Lakukan Reses di Tiga Tempat

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Anggota DPRD Kota Makassar, Andi Odhika Cakra Satriawan, kembali turun langsung ke tengah masyarakat dalam rangka reses masa persidangan kedua tahun sidang 2024/2025, Rabu (12/3/2025). Legislator dari Fraksi NasDem Makassar ini menggelar reses di tiga titik sekaligus yang tersebar di Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar yang merupakan daerah pemilihannya. Tiga titik lokasi tersebut […]

Read more
Makassar SULSEL

Wali Kota Makassar Terima Audiensi Perusahaan Jepang, Bahas Peluang Kerja

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menerima audiensi dari Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Macca Inspirasi Nusantara bersama perwakilan dua perusahaan Jepang di bidang logistik, Asia Sustainable Business Cooperative dan Transport Kono Co Ltd. Pertemuan yang berlangsung di Ruang Rapat Wali Kota, Rabu (12/3/2025), membahas peluang perekrutan tenaga kerja asal Makassar untuk bekerja di […]

Read more