Ketua TP PKK Makassar Pacu Peningkatan Kualitas UMKM Binaan Lewat Pelatihan Intensif

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – TP PKK Kota Makassar bekerja sama dengan Dinas Koperasi dan UKM Kota Makassar menggelar program pelatihan intensif untuk meningkatkan kapasitas UMKM Binaan PKK seluruh kecamatan.

Pelatihan yang digelar di Inkubator UKM Dinas Koperasi, Senin (29/7/2024) tersebut bertujuan untuk memberdayakan 30 IRT yang mendapat bantuan Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga UP2K dari PKK.

Ketua TP PKK Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail menyampaikan pentingnya peningkatan kualitas dan daya saing UMKM di tengah persaingan pasar yang semakin ketat.

Untuk itu, keterampilan dan wawasan sangat dibutuhkan oleh para pelaku UMKM penerima UP2K untuk mengembangkan usahanya.

“Ini adalah langkah penting dalam meningkatkan ekonomi keluarga dan UMKM Kota Makassar,” ujarnya.

Indira menggenjot pelaku UMKM dari 15 Kecamatan ini untuk naik kelas melalui pelatihan. Ia berharap dengan sinergi antara TP PKK dan Dinas Koperasi dapat memberikan dampak positif yang signifikan bagi perkembangan UMKM di setiap kecamatan.

Kadis Koperasi dan UKM Kota Makassar, Muhammad Rheza, menguraikan pelatihan ini merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kota Makassar untuk memberikan dukungan menyeluruh kepada UMKM, termasuk penerima bantuan UP2K PKK.

Dalam satu hari pelatihan intensif, para pelaku UMKM diberikan berbagai bantuan, mulai dari legalitas usaha seperti ANIB, PIRT, HAKI Halal, hingga kurasi produk dan desain kemasan.

“Kami juga memberikan pelatihan manajemen keuangan dan strategi penjualan online agar mereka dapat mengelola usaha dengan lebih baik dan meningkatkan penjualan,” tambah Rheza.

Melalui pelatihan ini, TP PKK Kota Makassar bersama Dinas Koperasi dan UKM Kota Makassar berharap dapat menciptakan UMKM yang lebih kuat dan berdaya saing tinggi.

Sehingga bantuan UP2K dapat dimanfaatkan secara maksimal dan memberikan dampak positif bagi perekonomian keluarga di Kota Makassar. (Ril)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Gowa SULSEL

Wakapolda Sulsel Pimpin Upacara Penganugerahan Satyalancana Pengabdian Personel Polda Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wakil Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan (Wakapolda Sulsel) Brigjen Pol. Nasri, S.I.K., M.H memimpin Upacara Penganugerahan Tanda Kehormatan Satyalancana Pengabdian kepada personel Polda Sulsel, yang digelar pada Senin (26/1/2026). Upacara tersebut turut dihadiri Irwasda Polda Sulsel Kombes Pol. Ai Afriandi, S.H., S.I.K., M.M., para Pejabat Utama Polda Sulsel, serta ratusan personel penerima […]

Read more
Gowa SULSEL

Sentuhan Edukatif Polri, Bhabinkamtibmas Desa Sengka Jadi Irup di Madrasah

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Bhabinkamtibmas Desa Sengka, AIPTU Amiruddin dari Polsubsektor Bontonompo Selatan Polsek Bontonompo Polres Gowa, melaksanakan kegiatan Door to Door System (DDS) dengan menjadi Inspektur Upacara (Irup) di Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan Madrasah Aliyah (MA) Muhammadiyah Cambajawaya, Desa Sengka, Kecamatan Bontonompo Selatan, Kabupaten Gowa, Senin (26/1/2026). Dalam amanatnya, AIPTU Amiruddin menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada […]

Read more
Makassar SULSEL

Makassar Tembus 5 Besar Dunia, Program RISE Raih Penghargaan Internasional di New York

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Di bawah kepemimpinan Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, Kota Makassar terus menunjukkan laju kemajuan yang signifikan dan terarah. Berbagai terobosan pembangunan yang dijalankan tidak hanya berdampak di tingkat lokal, tetapi juga mulai mendapat perhatian dunia internasional. Terbaru, Kota Makassar berhasil menorehkan prestasi membanggakan dengan masuk sebagai salah satu dari lima kota terpilih […]

Read more