Kota Makassar Wakili Provinsi Sulsel dalam Lomba Bertutur Tingkat Nasional 2021

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Ghina Maulida Junaedi dari SDN Unggulan Mongisidi I Kota Makassar akan mewakili Provinsi Sulawesi Selatan dalam Lomba Bertutur tingkat Nasional Tahun 2021. Lomba tersebut akan dilaksanakan secara virtual (zoom meeting) oleh Perpustakaan Nasional RI pada tanggal 6 sampai dengan 10 September 2021 dan akan diikuti oleh peserta di 34 provinsi.

Ghina mewakili Provinsi Sulawesi Selatan setelah dinyatakan lolos seleksi sebagai juara I tingkat Sulawesi Selatan, yang dilaksanakan oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sulawesi Selatan dan diikuti perwakilan peserta dari Kabupaten/ Kota. Sebelumnya, Ghina juga lolos mengikuti seleksi di tingkat Kota Makassar dan terpilih sebagai juara I Lomba Bercerita tingkat Kota Makassar yang dilaksanakan oleh Dinas Perpustakaan Makassar.

Saat ini Ghina tengah mempersiapkan diri mengikuti arahan dan pembekalan dari tim pendamping, yang juga sebelumnya adalah juri lomba yakni dari unsur pendongeng, Madia S Nura, dari unsur psikolog, Asniar Khumas dan dari unsur teather, Yudistira. Proses pendampingan/ pembekalan dilaksanakan oleh tim dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sulawesi Selatan dan didukung oleh Dinas Perpustakaan Kota Makassar, pihak sekolah serta dukungan kedua orang tua.

Tahun ini karena masih ditengah pandemi Covid – 19, lomba masih dilakukan melalui pengiriman video yang direkam tanpa editing saat lomba di tingkat provinsi.

Saat lomba di tingkat kota dan provinsi, Ghina terlihat tampil santai dan percaya diri. Ghina membawakan cerita rakyat Sulawesi Selatan berjudul “Sangiang Seri dan Kucing Penjaga Padi”. Kisah ini penuh haru yang ditampilkan apik setiap alur ceritanya oleh Ghina. Dengan pesan moralnya yang mengajarkan kepada anak-anak agar tidak menyia-nyiakan makanan, menyayangi setiap makhluk hidup, dan sikap bertanggung jawab untuk menyelesaikan tugas yang diamanahkan.

Perpustakaan Kota Makassar sejak tahun 2010 tidak pernah absen melaksanakan audisi lomba bercerita kecuali di tahun 2020, audisi lomba ditiadakan karena pandemi Covid-19. Lomba bercerita/ bertutur adalah kegiatan rutin tahunan yang dilaksanakan berjenjang dari Kab/ Kota, Provinsi hingga Nasional.
Utusan Kota Makassar yang lolos ke tingkat Nasional semuanya bisa tembus 10 besar Nasional.

Berikut data dari tahun ke tahun audisi seleksi lomba bercerita tingkat Kota Makassar.

2010 : Novi Sulastri Sapri Mursalim Irhawiyati Sapri dari SDN Kunjung Mae : juara I di tingkat Provinsi dan juara 8 (Favorit) Nasional.

2011 : Safira Devi Amorita dari SDS Metro School : juara I di tingkat Provinsi dan Juara 4 (Harapan I) Nasional.

2012 : Rahardi Ardi dari SDI Galangan Kapal IV : Juara I di tingkat Provinsi dan Juara II Nasional.

2013 : Rezky Daeng Nyondri dari SDI Galangan Kapal IV : Juara III di Provinsi Sulawesi Selatan (Tahun 2013 adalah proses audisi terlama di Kota Makassar karena disiarkan live 14 hari berturut-turut dukungan TV Lokal Celebes TV).

2014 : Sindiana dari SDN Kaccia : Juara I di tingkat Provinsi dan Juara 9 (Favorit) Nasional ;

2015 : Nafwan dari SDN Sudirman IV : Juara III di Provinsi Sulawesi Selatan.

2016 : Firda Yunianti dari SD Inpres Rappocini : Juara III di Provinsi Sulawesi Selatan.

2017 : Piter King dari SDN Sudirman I : Juara III di Provinsi Sulawesi Selatan.

2018 : Aqila Nailatul Izzah dari SDN Unggulan Monginsidi I : Juara I di Tingkat Provinsi dan Juara III Nasional.

2019 : Aulia Ramadhan Ahmad Putri dari SDN Kompleks IKIP 1 Makassar : Juara IV (Juara Harapan 1) di Provinsi Sulawesi Selatan.

2020 : Pandemi Covid -19 (Audisi di Kota Makassar ditiadakan.

2021 : Ghina Maulida Junaedi dari SDN Unggulan Monginsidi I Kota Makassar mewakili Provinsi Sulawesi Selatan tahun ini.

Penulis : Tulus WJ

Editor : Jesi Heny

| Dinas Perpustakaan Kota Makassar selalu ingin lebih dekat dan bersahabat…

*Gambar : Ghina (ditengah) bersama finalis Lomba Bertutur tingkat Provinsi Sulawesi Selatan…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Perkuat Sinergi Kamtibmas dan Pembangunan Kota, Wali Kota Makassar Temui Kapolda Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin terus memperkuat sinergi lintas institusi demi menjaga stabilitas keamanan dan mendorong pembangunan kota yang berkelanjutan. Komitmen tersebut tercermin dalam agenda silaturahmi dan pertemuan strategis bersama Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan, Irjen Pol. Djuhandhani Rahardjo Puro, yang berlangsung di Markas Polda Sulsel. Pertemuan ini menjadi ruang dialog konstruktif […]

Read more
Makassar SULSEL

Penanganan Banjir Makassar 2026 Lebih Baik, Air Cepat Surut dan Pengungsian Selesai dalam Hitungan Hari

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kota Makassar mendapat apresiasi atas penanganan banjir yang dinilai jauh lebih baik dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Pada kejadian banjir Januari 2026, genangan air di sejumlah titik terpantau lebih cepat surut, sementara masa pengungsian berlangsung singkat dan terkendali. Berdasarkan data di lapangan, pada 8 titik pengungsian yang terbentuk sejak 12 Januari, sebagian besar […]

Read more
Makassar SULSEL

Urai Kemacetan dan Kembalikan Fungsi Depan GOR, PK5 di Jalan Pajjaiang Ditertibkan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kota Makassar terus menunjukkan komitmennya dalam menata wajah kota agar lebih tertib, nyaman, dan bebas macet. Salah satu fokus utama penataan tersebut adalah sterilisasi ruas-ruas jalan yang semestinya bebas dari aktivitas bangunan lapak liar, karena berpotensi menimbulkan kemacetan serta mengganggu estetika kota. Upaya itu kembali dilakukan oleh Pemerintah Kecamatan Biringkanaya, dengan […]

Read more