Kunjungi Yon Armed 21/Kawali, Pangdam XIV/Hsn : Kembangkan Profesionalisme dan Disiplin

BONE, EDELWEISNEWS.COM– Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bobby Rinal Makmun, S.I.P didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) PD XIV/Hasanuddin Ny. Mia Bobby Rinal Makmun dan sejumlah Pejabat Utama (PJU) Kodam melaksanakan Kunjungan Kerja (Kunker) di Batalyon Artileri Medan (Armed) 21/Kawali, bertempat di Jalan Poros Leppangeng, Watampone, Kab. Bone, Selasa, (6/2/2024).

Tiba di Markas Yon Armed, Pangdam disambut langsung oleh Komandan Batalyon (Danyon) Armed 21/Kawali Mayor Arm Agung Yuhono, S.E dilanjutkan menerima paparan tentang kondisi personel dan satuan.

Selanjutnya Pangdam bertatap muka dengan seluruh Prajurit dan Persit Yon Armed. Pada kesempatan ini Pangdam menekankan tentang pentingnya menjadi seorang prajurit yang tidak hanya bangga dengan seragam yang dikenakan, tetapi juga bangga dengan kemampuan dan profesionalisme diri masing-masing. Pangdam pun menegaskan untuk saling mengingatkan dan menjaga jiwa korps yang baik.

Lebih lanjut, Mayjen Bobby mengharapkan dalam pelaksanaan tugas semua Prajurit mengacu pada aturan dan standar operasional yang telah ditetapkan dengan menghindari pelanggaran sekecil apapun.

“Jaga kesehatan, ciptakan keharmonisan dalam keluarga, jaga kehormatan dan kebanggaan satuan untuk mencapai keberhasilan dalam setiap tugas yang diberikan, jadilah Prajurit yang profesional dan dicintai rakyat,” tandas Pangdam.

Sumber : Pendam XIV Hsn

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Wakil Wali Kota Makassar Hadiri Buka Puasa Bersama ASITA dan AirAsia di Kapal Phinisi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, menghadiri acara buka puasa bersama yang digelar oleh Asosiasi Perusahaan Perjalanan Wisata Indonesia (ASITA) dan maskapai penerbangan AirAsia. Acara ini berlangsung di atas kapal Phinisi Makessing, yang berlabuh di Anjungan Pantai Losari, Senin (10/3/2025). Dalam sambutannya, Aliyah Mustika Ilham menyampaikan apresiasi atas kolaborasi ASITA dalam […]

Read more
LEGISLATIF Makassar SULSEL

Anggota DPRD Kota Makassar, Fasruddin Rusli Menyerap Aspirasi Konstituennya di Minasa Upa

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Anggota DPRD Kota Makassar, Fasruddin Rusli memulai reses pertamanya di Jalan Minasa Upa Blok L4, Kelurahan Minasa Upa, Kecamatan Rappocini, Senin (10/3/2025). Acil–sapaan akrab Fasruddin Rusli menggelar reses yang merupakan bagian dari tugasnya sebagai Anggota DPRD Makassar. Dalam agenda ini, dia menyerap aspirasi konstituennya. Pada pertemuan trsebut hadir pula Lurah Minasa Upa, […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Pererat Hubungan Silaturahmi, Pangdam XIV/Hsn Terima Kunjungan Kakanwil Ditjenpas

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Windiyatno, menerima kunjungan silaturahmi Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Sulsel, Rudy Fernando Sianturi, di ruang tamu Pangdam, Makodam, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Senin (10/3/2025). Rombongan Kakanwil Ditjenpas Sulsel, bersama jajaran pegawai di lingkungan kantor wilayah disambut dengan hangat oleh Mayjen Windiyatno beserta sejumlah Pejabat […]

Read more