Lakukan Pantauan Udara, Gubernur Sulsel Berharap Ada Kajian Komprehensif Atasi Banjir

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Gubernur Sulawesi Selatan, Prof HM Nurdin Abdullah, berharap setelah melakukan pemantauan menggunakan helikopter milik BNPB di Kota Makassar, Gowa, Takalar dan Jeneponto, ada kajian secara komprehensif yang dilakukan oleh pemerintah kota, provinsi, pusat dan pihak terkait lainnya, agar bisa menyelesaikan persoalan banjir di beberapa daerah, termasuk Makassar.

“Harus dilakukan kajian secara komprehensif. Karena kalau kita lihat ini daerah-daerah perumahan, semua seperti mangkok. Ketika turun hujan, air mutar-mutar, tidak jelas mau kemana keluarnya,” ungkap Nurdin Abdullah, setelah melakukan pemantauan lewat udara di empat daerah, Senin (28/12/2020).

Pengkajian tersebut, lanjut Nurdin, harus betul-betul diketahui salurannya, dan dibuang kemana. Contoh, untuk daerah-daerah yang menjadi langganan banjir selama ini adalah daerah perumahan.

“Makanya ini yang harus kita kaji. Kira-kira kita harus membuat salurannya itu kemana. Makanya kita berharap, pemerintah daerah memberikan izin untuk developer (pengembang) itu harus dipastikan bahwa lahannya itu bukan lahan khusus daerah tangkapan. Kalau memang sudah daerah kubangan yang ditimbun, pasti banjir,” jelasnya.

Menurut Nurdin, lahan yang telah dibangun perumahan saat ini sebenarnya fungsi awalnya adalah daerah tangkapan air. Sehingga, air hanya berputar di dalam kawasan perumahan.

“Memang ada beberapa daerah perumahan yang tergenang. Sebenarnya itu fungsi awalnya adalah daerah tangkapan air. Seperti di Antang dan Paccerakang,” ujarnya. (hms)

Editor : Anisah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Gowa Olahraga SULSEL TNI / POLRI

Kegiatan Teritorial Perdana, Pangdam XIV/Hsn Tunjukkan Semangat Kebersamaan di Mayor’s Cup Golf Tournament

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko mengikuti Mayor’s Cup Golf Tournament 2025 Walikota Makassar Cup yang digelar di Lapangan Golf Padivalley, Pattalassang, Kab. Gowa, Minggu (2/11/2025). Kegiatan ini menjadi agenda perdana Mayjen Bangun Nawoko di wilayah teritorialnya, setelah resmi menjabat Pangdam XIV/Hsn. Sekaligus menjadi momentum awal mempererat sinergi dan kebersamaan bersama Forkopimda, […]

Read more
Gowa SULSEL TNI / POLRI

Bangun Karakter Generasi Emas, Pangdam XIV/Hsn Resmi Tutup Persami KKRI di Gowa

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko resmi menutup kegiatan Perkemahan Sabtu Minggu (Persami) Korps Kadet Republik Indonesia (KKRI) Gelombang III Triwulan IV TA 2025, di Lapangan Sapta Marga Rindam XIV/Hasanuddin, Pakatto, Kabupaten Gowa, Minggu (2/11/2025). Kegiatan yang diikuti 500 siswa-siswi dari berbagai sekolah menengah kejuruan (SMK) di Kota Makassar ini bertujuan menanamkan […]

Read more
Makassar SULSEL

Kodam XIV/Hsn Juara 1 Lomba Tembak Kapolda Sulsel Cup X

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Asisten Operasi (Asops) Kasdam XIV/Hasanuddin Kolonel Inf Dody Triyo Hadi, S.Sos., M.Si, M.Han tampil gemilang dengan meraih Juara 1 pada ajang Kejuaraan Menembak Eksekutif Pistol Forkopimda Kapolda Sulsel Cup ke X Tahun 2025, yang digelar di Lapangan Tembak Jananuraga SPN Polda Sulsel, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar. Minggu, (2/11/2025). Prestasi ini menunjukkan […]

Read more