Mahasiswa UNM Lakukan Observasi di SD Negeri Borong

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kesan positif diperoleh mahasiswa Jurusan Administrasi Pendidikan, Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP), Universitas Negeri Makassar (UNM), setelah melakukan observasi dan wawancara di SD Negeri Borong, pada Kamis (14 November 2024).

Suci Ramadhani, salah seorang mahasiswa yang melakukan observasi di SD yang berada di Kecamatan Manggala, Kota Makassar itu, mengatakan tujuan observasi iuntuk mengetahui ketersediaan layanan khusus di SD Negeri Borong.

Kesan yang diperoleh setelah melakukan observasi, kata Suci, yakni mereka mendapat pengalaman positif dan juga pembelajaran yang berharga. Selama observasi dan wawancara, mereka menemui beberapa narasumber sebagai informan.

Mahasiswa FIP UNM semester 3 ini mendapat penjelasan dari Sahrina, S.Pd, salah seorang guru SD Negeri Borong. Juga mewawancarai Elyda Alawiyah, sebagai tenaga perpustakaan, dan Bu Nining terkait kegiatan Usaha Kesehatan Sekolah (UKS).

Mereka juga mendapat gambaran tentang kegiatan pengembangan kreativitas berbasis partisipasi anak dari Rusdin Tompo. Penulis dan pegiat literasi itu memang punya kegiatan rutin dengan murid-murid, yang dilakukan secara terbuka.

Kegiatan observasi dan wawancara ini atas bimbingan dosen pengampu mata kuliah, yaitu Gita Irwanda, S.Pd, M.Pd.

Selain Suci Ramadhani, anggota kegiatan observasi terdiri dari Fadillah Nurul Ilmi, Suhaimah, Yuli Alfiana, Misrah Ramadhani, Amalia Salsabilah, Muh Ramdani, Citra Aulia, Anisah Aliyah Arifin, Muh Ramzi Alif Saputra, dan Andi Marjania Cahya Hamzah.

Tim ini juga mengadakan observasi dan wawancara di UPT SPF SD Minasa Upa, SD Inpres Perumnas 1 dan 2, serta SMAN 16 Makassar. Selama kegiatan, mereka terlihat kompak dan berbagi peran, demi tercapainya tujuan observasi. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Jakarta Makassar

Pemkot Makassar Jajaki Kerja Sama Kemenlu, Promosi Pariwisata dan Maritim ke Pasar Global

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kota Makassar terus membuka ruang kolaborasi strategis untuk mendorong akselerasi pembangunan daerah ke level global. Kali ini, peluang kerja sama lintas sektor dijajaki bersama Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) Republik Indonesia, dengan fokus pada penguatan sektor pariwisata dan kemaritiman sebagai dua potensi unggulan Kota Makassar. Upaya tersebut mengemuka dalam kunjungan resmi Wali […]

Read more
Makassar SULSEL

Musrenbang Kecamatan Mamajang 2026 Bahas Drainase, Koperasi Merah Putih, dan AMDAL

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kecamatan Mamajang menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan pada 26 Januari 2026. Kegiatan ini menjadi forum strategis dalam merumuskan usulan pembangunan prioritas yang akan diusulkan pada tahun anggaran mendatang. Musrenbang tersebut dihadiri oleh Sekretaris Dinas Bappeda Kota Makassar, Kepala Dinas P2, perwakilan Dinas Pekerjaan Umum (PU), serta sejumlah anggota DPRD […]

Read more
Makassar SULSEL

Tingkatkan Akuntabilitas, Itjenal Laksanakan Taklimat Awal Reviu Laporan Keuangan Semester II 2025 di Kodaeral VI

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Inspektorat Jenderal TNI Angkatan Laut (Itjenal) secara resmi melaksanakan Taklimat Awal Reviu Laporan Keuangan (LK) Unit Organisasi TNI AL Semester II Tahun Anggaran 2025 di wilayah Komando Daerah TNI Angkatan Laut VI (Kodaeral VI) pada hari Senin (26/01/2026). Kegiatan ini merupakan bagian dari siklus pengawasan tahunan untuk menjamin transparansi dan akurasi data […]

Read more