Operasi Ketupat Jelang Idul Fitri Dimulai Hari Rabu Dinihari

MAKASSAR,EDELWEISNEWS.COM – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan Abdul Hayat Gani menghadiri Apel Gabungan Operasi Ketupat jelang Idul Fitri 2019 di Lapangan Karebosi, Selasa (28/5). Operasi Ketupat merupakan operasi keamanan jelang Idul Fitri 2019.

Personil yang tergabung dalam operasi ini dari Kepolisian, TNI, Satuan Polisi Pamong Praja, Dinas Perhubungan, Jasa Raharja, Basarnas, sejumlah lembaga, instansi dan organisasi kemasyarakatan.

Operasi ketupat akan dimulai pada Rabu (29/5) Pukul 01.00 dini hari di seluruh pos kemananan yang telah ditetapkan.

“Tempat-tempat yang kita anggap rawan akan dilakukan patroli, seperti rumah yang ditinggal mudik pemiliknya,” kata Kepala Kepolisian Daerah Sulsel Irjenpol Hamidin.

Operasi ketupat akan mengerahkan 5.035 personil keamanan yang terdiri dari 2.662 personil kepolisian Polda Sulsel, serta personil gabungan yang terdiri atas 438 TNI, 411 Polisi Pamong Praja, 357 Dinas Perhubungan, 295 personil Dinas Kesehatan, 218 personil Pemadam Kebakaran, 65 personil Jasa Raharja, 43 personil Organisasi Daerah, 121 personil Sentral Komunikasi, 21 Orari, 264 anggota Pramuka, 43 personil Basarnas, 18 Personil PLN serta 30 personil Angkasa Pura.

Dalam kesempatan ini, PT Jasa Raharja juga menyerahkan bantuan perlengkapan keamanan kepada Polda Sulsel berupa helm dan mantel.

Kegiatan dihadiri Kapolda dan Wakapolda Sulsel, Kepala Inspektorat Pengawas Daerah (Irwasda), Komandan Landasan Udara Hasanuddin, Wadanlantamal VI, Asisten Operasi Kodam Hasanuddin, Kepala Badan Intelejen Nasional Daerah Sulsel, Kepala PT Jasa Raharja Wilayah Sulsel, kepala BNN-P Sulsel serta Kepala sejumlah instansi, lembaga, dan organisasi terkait.

Operasi ketupat akan dimulai pada Rabu (29/5) Pukul 01.00 dini hari di seluruh pos kemananan yang telah ditetapkan.

“Tempat-tempat yang kita anggap rawan akan dilakukan patroli, seperti rumah yang ditinggal mudik pemiliknya,” kata Kepala Kepolisian Daerah Sulsel Irjenpol Hamidin.

Operasi ketupat akan mengerahkan 5.035 personil keamanan yang terdiri dari 2.662 personil kepolisian Polda Sulsel, serta personil gabungan yang terdiri atas 438 TNI, 411 Polisi Pamong Praja, 357 Dinas Perhubungan, 295 personil Dinas Kesehatan, 218 personil Pemadam Kebakaran, 65 personil Jasa Raharja, 43 personil Organisasi Daerah, 121 personil Sentral Komunikasi, 21 Orari, 264 anggota Pramuka, 43 personil Basarnas, 18 Personil PLN serta 30 personil Angkasa Pura.

Dalam kesempatan ini, PT Jasa Raharja juga menyerahkan bantuan perlengkapan keamanan kepada Polda Sulsel berupa helm dan mantel.

Kegiatan ini dihadiri oleh Kapolda dan Wakapolda Sulsel, Kepala Inspektorat Pengawas Daerah (Irwasda), Komandan Landasan Udara Hasanuddin, Wadanlantamal VI, Asisten Operasi Kodam Hasanuddin, Kepala Badan Intelejen Nasional Daerah Sulsel, Kepala PT Jasa Raharja Wilayah Sulsel, kepala BNN-P Sulsel serta Kepala sejumlah instansi, lembaga, dan organisasi terkait. (hum)

Editor : Salsabila

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Makassar Tembus 5 Besar Dunia, Program RISE Raih Penghargaan Internasional di New York

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Di bawah kepemimpinan Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, Kota Makassar terus menunjukkan laju kemajuan yang signifikan dan terarah. Berbagai terobosan pembangunan yang dijalankan tidak hanya berdampak di tingkat lokal, tetapi juga mulai mendapat perhatian dunia internasional. Terbaru, Kota Makassar berhasil menorehkan prestasi membanggakan dengan masuk sebagai salah satu dari lima kota terpilih […]

Read more
Makassar SULSEL

Wali Kota Makassar Dorong Kader HMI Jadi Pemimpin Tangguh dan Kritis Hadapi Tantangan Zaman

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, memberikan arahan sekaligus motivasi kepada peserta Intermediate Training atau Latihan Kader II (LK2) Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Koordinator Komisariat Tamalate Cabang Makassar yang digelar di Balai Kota Makassar, Sabtu (24/1/2026). Dalam arahannya, Munafri menekankan pentingnya peran mahasiswa dan pemuda dalam merespons berbagai isu strategis yang berkembang saat […]

Read more
Makassar SULSEL

Alumni Australia asal Makassar Dr. Muhammad Roem Raih Emerging Leader Award dari KonsulatJenderal Australia

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kiprah dan dedikasi putra daerah Makassar di kancah internasional kembali mendapat pengakuan. Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Makassar, Dr. Muhammad Roem, S.STP., M.Si dinobatkan sebagai Winner of the Emerging Leader Award oleh Konsulat Jenderal Australia. Dr. Muhammad Roem adalah alumni Australia asal Makassar, kini meraih Emerging Leader Award. Penghargaan tersebut […]

Read more