Pejuang Medis Sekaligus Founder Startup Berbagi Tips Bisnis di Talkshow yang Digelar MDV

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Makassar Digital Valley (MDV) sebagai inkubator Bisnis ICT ke-4 yang dikembangkan oleh TELKOM Indonesia, senantiasa mengembangkan ekosistem digitalpreneur melalui program-program yang dapat mengembangkan pengetahuan maupun skill para entrepreneur.

Dalam rangkaian acara Anniversary Makassar Digital Valley yang ke-3, telah digelar Halalbihalal dan Aksi Donor Darah. Selanjutnya, MDV menyelenggarakan Online Session Talkshow Communivation. Dalam sesi ke-17 ini mengangkat topik “Future of Health Tech: Potensi Startup Kesehatan di Era New Normal”.

Event ini berlangsung pada tanggal 23 Mei 2021, pukul 15.30 – 17.30 Wita melalui video conference.

Narasumber yang berbagi ilmu pengetahuan dalam Online Session Communivation kali ini yakni dr. Riswanda Noorisa selaku Founder & CEO AlinaMed, drg. Gemella Nur Illahi selaku CEO Rumah Dentist dan Apt. Permana Juliansyah, S.Farm selaku CEO Farmasee.id. Online Session kali ini dipandu oleh moderator, Fordyta Abubakar selaku Mobile Engineer HELPer Indonesia.

Sesi talkshow berjalan paripurna. Antusiasme peserta yang ingin mendengarkan langsung bagaimana kisah, perjuangan dan mimpi dari para narasumber sebagai pejuang medis yang menjadi garda terdepan di masa pandemi memicu adrenalin peserta talkshow. Pejuang medis ini juga turut berkontribusi dalam ranah bisnis Startup Kesehatan.

Mengawali sesi talkshow, moderator mengenalkan profil masing-masing pembicara, yang dilanjutkan dengan diskusi seputar produk atau layanan dari masing-masing startup selama masa pandemi hingga di masa new normal ini.

“Ketika memilih menjadi founder, berarti hal tersebut akan menjadi new lifestyle di dalam keluarga para founder di early stage. Karena seringkali kita akan melalui fase kehabisan dana, hilangnya anggota tim dan sekelumit kesulitan lainnya. Kami di Alinamed saat ini tengah menjalani proses inkubasi di program Indigo Creative Nation, program yang dinaungi oleh PT. Telkom Indonesia. Yang mana finansial kami disupport, pembinaan dan ekosistem digital yang tersebar di seluruh Indonesia,” jelas dr. Riswanda Noorisa.

Dokter Riswanda Noorisa juga menekankan kepada para peserta yang ingin membangun bisnis startup kesehatan, agar dalam perjalanannya membiasakan yang benar dan stay di jalan yang lurus, karena membangun startup itu banyak godaannya.

Sementara drg. Gemella Nur Illahi pun tidak kalah antusias. Dia menekankan pentingnya pola kebersihan gigi di masyarakat. Hal tersebut menjadi mimpi bagi Rumah Dentist, adalah menjadi dentist di rumah sendiri.

“Rumah Dentist sendiri lahir di masa pandemi. Saat ini kami tengah melakukan riset bagi customer untuk menentukan produk atau layanan yang tepat dan benar sesuai kebutuhan mereka, sehingga tidak ada lagi gap antara masyarakat dan petugas kesehatan,” tambah drg. Gemella Nur Illahi.

“Saat ini di era New Normal, kami sedang menyelesaikan tahap legal, agar selanjutnya dapat lebih mudah dalam men-delivery produk atau layanan kepada masyarakat. Agar Farmasee dapat menjadi pemberi rekomendasi obat yang paling tepat dan benar,” jelas Apt. Permana Juliansyah, S. Farm.

“Saya mengapresiasi para pembicara yang telah berbagi semangat dan inspirasi kepada peserta yang hadir. Semoga memicu semangat generasi muda dalam berkontribusi membangun negeri, memenuhi kebutuhan masyarakat di bidang kesehatan,” ujar General Manager Makassar Digital Valley, S. Ariyani diakhir sesi communivation.

Mengakhiri sesi talkshow, para narasumber dan peserta melakukan foto bersama secara virtual, serta berbagi spirit dan semangat dalam mengembangkan startup kesehatan di era New Normal. (Rilis)

Editor : Jesi Henu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Tawuran di Utara Kota Telan Korban, Munafri Gerak Cepat Koordinasi TNI–Polri

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, bergerak cepat melakukan koordinasi menangani persoalan gangguan keamanan yang terjadi di wilayah utara Makassar. Beberapa rumah warga ludes terbakar setelah pecah tawuran dua kelompok pemuda di kawasan perkuburan Beroangin, Jalan Pannampu, termasuk di Sapiria Kecamatan Tallo, Kota Makassar, Selasa (18/11/2025) sore. Melalui koordinasi lintas sektor bersama TNI […]

Read more
Makassar SULSEL

Dorong Kota Kreatif, Munafri Matangkan Revitalisasi Pedestrian dan Ekspansi MCH

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Upaya Kota Makassar memperkuat identitasnya sebagai kota kreatif kembali dipacu. Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menegaskan bahwa transformasi ruang publik tidak boleh berjalan setengah hati. Melalui rapat koordinasi revitalisasi pedestrian dan perluasan Makassar Creative Hub (MCH) di sejumlah kecamatan, Selasa (18/11/2025), Munafri menekankan bahwa pembangunan kota harus menghadirkan ruang hidup yang inklusif, […]

Read more
Makassar SULSEL

Fraksi Demokrat Temui Wali Kota Munafri, Bahas Solusi Pengelolaan TPI Paotere

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Jajaran Fraksi Partai Demokrat DPRD Kota Makassar menyambangi Balai Kota, untuk membahas salah satu persoalan klasik yang tak kunjung menemukan ujung, yakni pengelolaan Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Paotere. Pertemuan yang berlangsung pada Selasa (18/11/2025) itu menghadirkan suasana hangat namun sarat urgensi. Mereka melakukan pertemuan resmi dengan Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin. Wali […]

Read more