Pelakor Band dan Ridwan Sau Hidupkan Makassar F8 Lewat Kolaborasi Musik Tradisional dan Modern

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Hari kedua Makassar F8, yang digelar pada Kamis (25/7/2024), menyajikan momen istimewa di panggung musik zona 4 dengan mengusung konsep “Makassar Skalia.”

Konsep ini menyoroti keanekaragaman budaya Sulawesi Selatan, termasuk Bugis, Makassar, Toraja, dan Mandar, yang menyatu dalam satu panggung.

Pelakor Band hadir menjadi band pembuka dengan penampilan langgam keroncong yang menggugah semangat penonton.

Musik keroncong yang memadukan elemen tradisional dengan aransemen modern berhasil menghadirkan nuansa budaya Sulawesi Selatan yang kaya.

Lagu-lagu seperti “Iyya Mattaro Ada Nataue Mewa Mappetu Ada” dan “Pantai Losari” memikat ribuan penonton untuk bernyanyi bersama, memperkuat apresiasi terhadap kekayaan musik daerah.

Di sisi lain, Ridwan Sau, bintang tamu utama memeriahkan acara dengan perpaduan musik tradisional dan dangdut modern.

Penampilannya yang enerjik dan penuh semangat berhasil mengundang partisipasi aktif dari penonton, menggoyang panggung dengan hits-hitsnya yang dikenal luas seperti “Apamo Anne” dan “Jojama Nakke.”

Festival Makassar F8, melalui konsep “Makassar Skalia,” tidak hanya berfungsi sebagai ajang hiburan tetapi juga sebagai platform untuk merayakan dan melestarikan budaya lokal.

Wali Kota Moh Ramdhan Pomanto sebelumnya telah menjelaskan bahwa Makassar Skalia merupakan satu konsep yang menampilkan keanekaragaman budaya Sulawesi Selatan. Bugis, Makassar, Toraja, Mandar.

“Budaya lokal tapi standarnya Internasional, kita tampilkan dalam satu hari. Seluruh kemampuan Makassar, Bugis, Toraja, dan Mandar akan kita tampilkan dalam satu hari. Mulai dari food, fine art, musik, dan lain-lain,” kata Danny Pomanto saat talkshow di salah satu TV Nasional, belum lama ini.

Melalui Makassar Skalia, Danny Pomanto ingin budaya Makassar, dan juga Bugis, Toraja, serta Mandar dikenal secara global. Apalagi, event F8 Makassar melibatkan banyak negara sahabat. (Hms)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Agama Makassar SULSEL TNI / POLRI

Polrestabes Makassar Gelar Safari Subuh di Kecamatan Biringkanaya

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Polrestabes Makassar menggelar kegiatan safari Subuh di Masjid Al Ikhlas, Kelurahan Katimbang, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar, Jumat (18/10/2024). Kapolrestabes Makassar yang diwakili oleh Kasat Binmas Polrestabes Makassar, AKBP H. Risman Sani, S.Ag, menyampaikan pesan Kamtibmas. Ia menekankan warga Kota Makassar, khususnya di Katimbang, agar senantiasa menjaga kerukunan antar tetangga sesuai dengan falsafah […]

Read more
Makassar SULSEL

Puluhan Booth UMKM Meriahkan Peringatan Harvesting BBI/BBWI dan HUT Sulsel di Anjungan City of Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM. – Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Pemprov Sulsel) bersama Bank Indonesia dan Kementerian Keuangan melaksanakan peringatan Harvesting Bangga Buatan Indonesia (BBI)/Bangga Berwisata Indonesia (BBWI) Produk Dalam Negeri (PDN), di Anjungan City of Makassar, Kota Makassar, tanggal 16-19 Oktober 2024. Pelaksana Harian (Plh) Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Since Erna Lamba mengatakan, puluhan booth atau tenant […]

Read more
Makassar SULSEL

Kadis PU Makassar Dampingi Pjs Wali Kota Resmikan Sistem Penyediaan Air Minum di Kecamatan Tallo

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Makassar, Zuhaelsi Zubir mendampingi Pjs Walikota Andi Arwin Azis dalam peresmian dan penyerahan pengelolaan infrastruktur Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM), berupa jaringan perpipaan Tahun Anggaran 2024 di Kelurahan Pannampu, Kecamatan Tallo. Kamis (17/10/2024). Pada kesempatan ini, Dinas PU juga turut mengundang para pejabat yakni camat, lurah, […]

Read more