Pemkot Makassar Siapkan Shelter untuk ODP Covid -19

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pj Walikota Makassar, Iqbal Suhaeb mengatakan, Pemerintah Kota Makassar menyiapkan shelter atau tempat penampungan khusus bagi orang yang masuk dalam Orang Dalam Pantauan (ODP) Covid -19.

“Langkah ini dilakukan karena selama ini ODP kurang disiplin dalam isolasi mandiri, makanya akan diisolasi,” sebut M Iqbal Suhaeb saat video conference di Posko Gugus Tugas COVID-19 Pemprov Sulsel di Makassar, Sabtu (11/4/2020).

Lanjut Iqbal, tempat yang akan digunakan sebagai shelter nanti adalah gedung Balai Diklat BPSDM milik Pemerintah Provinsi Sulsel, Kota Makassar.

Bagi ODP yang masuk kategori Orang Tanpa Gejala (OTG), kata dia, juga akan dikarantina di gedung balai diklat setempat sebagai langkah antisipasi. Sebab, selama ini dipantau, ODP tidak konsisten dalam menjaga dirinya, dan bisa menjadi carrier atau pembawa virus bagi orang lain.

“Isolasi mandiri bagi ODP dinilai kurang efektif, karena tidak disiplin. Mereka yang ODP tanpa gejala juga nantinya disiapkan tempat shelter di gedung Diklat Provinsi,” ujarnya.

Berdasarkan pantuan data di situs covid-19.sulselprov.go.id pukul 16.12 Wita, jumlah Orang Dalam Pantauan (ODP) di Kota Makassar sebanyak 433 kasus. Pasien Dalam Pengawasan (PDP) 152 kasus dan positif Covid -19 sebanyak 110 kasus.

Sementara tercatat jumlah orang yang meninggal dunia di Sulsel sebanyak 14 kasus, 23 orang sembuh dan menjalani perawatan sebanyak 131 orang. (ant)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Gowa SULSEL TNI / POLRI

Kasdam XIV/Hsn Tinjau Lokasi Bencana Angin Puting Beliung di Gowa dan Salurkan Bantuan Sembako

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak bencana alam, Kepala Staf Kodam (Kasdam) XIV/Hasanuddin, Brigjen TNI Sugeng Hartono, S.E., M.M meninjau secara langsung lokasi bencana angin puting beliung yang melanda wilayah Kabupaten Gowa, Rabu (8/10/2025). Dalam kunjungan tersebut, Kasdam XIV/Hasanuddin meninjau wilayah Kec. Bajeng dan Palangga, sekaligus menyerahkan bantuan paket sembako secara […]

Read more
Makassar SULSEL

Pemkot Makassar Bahas Proyek Waste-to-Energy Bareng Pusat

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kota Makassar menunjukkan keseriusannya dalam mencari solusi cerdas pengelolaan sampah. Rabu (8/10/2025), Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin memimpin langsung rombongan Pemkot bertolak ke Jakarta. Di ibu kota, ia bertemu dua lembaga strategis, Badan Pengelola Investasi (BPI) Danantara dan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), untuk membahas peluang kerja sama dalam membangun […]

Read more
Makassar SULSEL

Pemkot Makassar dan Unibos Luncurkan Eco Circular Hub

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Pemerintah Kota Makassar melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) terus mempertegas komitmennya dalam mewujudkan kota hijau dan berkelanjutan. Salah satu langkah strategis yang diambil adalah peluncuran Makassar Eco Circular Hub (MEC Hub), sebuah inisiatif kolaboratif yang digagas bersama Universitas Bosowa (Unibos) sebagai wujud sinergi antara pemerintah, akademisi, sektor swasta, dan masyarakat. Peluncuran resmi […]

Read more