Pengurus KPID Sulsel 2020-2023 Dilantik, Gubernur : Informasi Menjadi Kebutuhan Pokok

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Gubernur Sulawesi Selatan, Prof HM Nurdin Abdullah, melantik dan melakukan pengambilan sumpah Anggota Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Sulsel Periode 2020-2023. Mereka yang dilantik diantaranya, Mattewakkang, Riswansyah Muchsin, A Muh. Ilham, Irwan Ade Saputra, Abdi Rahmat, Sitti Hamidan, dan Hasrul Hasan.

Hadir dalam pelantikan ini, pimpinan DPRD Sulsel dan Sekretaris Daerah Sulsel, serta anggota KPID Sulsel 2017-2020 juga pimpinan media.

Dalam arahannya, Nurdin Abdullah atas nama pemerintah mengucapkan selamat kepada mereka yang dilantik dan ungkapan terima kasih kepada pengurus sebelumnya atas pengabdiannya.

Ia mengatakan, di era globalisasi, kebutuhan pokok masyarakat bukan hanya sandang, pangan dan papan. Namun, informasi juga menjadi kebutuhan pokok. Informasi ini disiarkan melalui lembaga penyiaran.

“Hadirnya KPID penting dalam rangka melakukan pembinaan pada seluruh lembaga penyiaran. Dan kami yakin KPID lembaga yang memiliki tempat yang strategis,” ujarnya.

Menurutnya, siaran media dapat mempengaruhi bahkan menginspirasi dan meningkatkan kualitas dalam berbagai aspek kehidupan. “KPID telah melakukan dan membantu pemerintah menciptakan siaran berkualitas,” imbuhnya.

Dalam kesempatan tersebut, ia menyampaikan, dalam kondisi pandemi Covid-19 saat ini, salah satu program Pemerintah Sulsel adalah Trisula. Mendorong edukasi dan penyuluhan bagi masyarakat untuk menjaga kesehatan, dan mengikuti protokol secara ketat.

KPID memiliki kekuatan meminta seluruh lembaga penyiaran membantu pemerintah dalam penanganan Covid-19. Menciptakan masyarakat yang sadar akan protokol kesehatan. Untuk itu, diharapkan KPID menjadi mitra strategis pemerintah untuk memutus mata rantai Covid-19.

“Saya titip pada teman-teman KPID, kita bersama-sama dengan lembaga penyiaran lain untuk lebih massif mengingatkan masyarakat dalam penerapan protokol kesehatan,” pungkasnya. (hum)

Editor : Jenita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan dan TNI dalam menjaga stabilitas serta keamanan wilayah.  Hal ini disampaikan saat menghadiri tradisi lepas sambut Pangdam XIV/Hasanuddin di Balai Prajurit M Jusuf, Jalan Urip Sumoharjo, Makassar, Senin (3 November 2025). Seremoni berlangsung khidmat, menandai pergantian […]

Read more
Makassar SULSEL

Sekda Sulsel Jufri Rahman Menerima Audiensi PT Pelindo Regional IV dan PT DLU Cabang Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan Jufri Rahman menerima audiensi PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) Regional IV dan PT Dharma Lautan Utama (DLU) Cabang Makassar, membahas persiapan kegiatan “Sulsel Ekspor Day” yang akan mendorong peningkatan layanan ekspor langsung atau direct call di Makassar New Port (MNP).  Pertemuan berlangsung di Ruang Kerja Sekprov Sulsel, Kantor […]

Read more
Makassar SULSEL

Layanan Online Terintegrasi Warga Makassar (LONTARA+), Pemkot Makassar Kembali Unjuk Gigi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Komitmen Pemerintah Kota Makassar untuk menghadirkan layanan publik yang mudah, cepat, dan terintegrasi kembali mendapat panggung di tingkat nasional. Lewat inovasi unggulannya, Layanan Online Terintegrasi Warga Makassar (LONTARA+), Pemkot Makassar kembali unjuk gigi dengan mengikuti ajang Top Digital Awards 2025, salah satu inovasi di bidang transformasi digital pemerintahan. Wali Kota Makassar, Munafri […]

Read more