Peringati Hari Santri Nasional, Iqbal Suhaeb Minta Santri Makassar Damaikan Negeri

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Penjabat Walikota Makassar Iqbal Suhaeb meminta santri di Makassar menjaga kedamaian negeri. Hal tersebut disampaikannya saat menjadi inspektur upacara peringatan Hari Santri Nasional di Lapangan Karebosi, Selasa, 22 Oktober 2019.

Ada sekitar 3.000 santri yang memadati Karebosi, mereka berasal dari 30 pesantren, dan 24 madrasah yang ada di Makassar. Mereka bertasbih dan menyerukan takbir menggetarkan hati yang mendengarnya.

“Hari Santri Nasional 2019 ini diharapkan dapat memacu semangat semua santri untuk merapatkan barisan, menjaga keutuhan NKRI dalam perdamaian. Berlandaskan ajaran Islam, rahmatan lil alamin. Diharapkan Indonesia akan selalu berada dalam kedamaian dan ketentraman,” ucap Iqbal.

Ketua Tanfidz Forum Santri Nasional Makassar Ahmad Ahsanul Fadhil mengungkapkan, berkumpulnya 3.000 santri se-Makassar di Lapangan Karebosi untuk menguatkan dan meneguhkan semangat kebangsaan dan cinta kedamaian di kalangan santri.

“Alhamdulillah tahun ini kami mengajak seluruh santri se-Kota Makassar berkumpul dalam upacara peringatan Hari Santri Nasional 2019, jni untuk memotivasi anak – anak kita agar selalu menebar kebaikan dalam revolusi jihad untuk mempertahankan kemerdekaan Indonesia,” ungkap Ahmad Ahsanul Fadhil.

Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2019 mengusung tema Santri Indonesia untuk Perdamaian Negeri yang diperingati dengan upacara dan pembacaan pidato seragam Menteri Agama Republik Indonesia. (hum)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar

Jaga Stok dan Distribusi, Satgas Pangan Polda Sulsel Gencar Pantau Selama Ramadhan 2025

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Menjaga pasokan dan distribusi tetap terjaga, Satuan Tugas (Satgas) Pangan Polda Sulawesi Selatan terus mengintensifkan monitoring dan pengawasan terhadap ketersediaan serta stabilitas harga bahan pokok (Bapok) selama bulan suci Ramadhan 2025. Langkah ini dilakukan guna memastikan stok pangan tetap aman dan harga tetap stabil, sehingga masyarakat dapat menjalankan ibadah puasa dengan tenang, […]

Read more
Artikel Makassar SULSEL

Imajinasi Anak-Anak Tentang Kota Inklusi dan Berkelanjutan

Oleh: Rusdin Tompo (pemerhati isu hak-hak anak dan pegiat literasi) Pandangan mata saya seperti diajak melihat bangunan-bangunan kecil yang ditata apik, begitu saya memasuki ruang kegiatan acara Penutupan UK PACT Future Cities & Diseminasi Kajian di Kota Makassar, di Hyatt Place, Jalan Jenderal Sudirman 31, Makassar. Mata saya bagai disodorkan pameran karya seni dengan tawaran […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Grand Opening “Kedai Cendrawasih”: Rasa Autentik dalam Hangatnya Kebersamaan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – “Kedai Cendrawasih” resmi dibuka pada hari Senin (10/3/2025) dalam sebuah acara grand opening yang berlangsung di Jalan Cendrawasih No. 432, Kota Makassar. Kedai ini merupakan milik Kepala Keuangan Kodam (Kakudam) XIV/Hasanuddin, Kolonel Cku Agung Aristiono, yang menghadirkan berbagai hidangan khas dengan cita rasa autentik. Pembukaan berlangsung meriah dengan dihadiri oleh berbagai kalangan, […]

Read more