Pj Ketua PKK Sulsel Ninuk Zudan Hadiri Peringatan Hari Anak Nasional di Papua

PAPUA, EDELWEISNEWS.COM – Penjabat Ketua TP PKK Sulsel, Ninuk Triyanti Zudan, menghadiri peringatan Hari Anak Nasional, yang dipusatkan di Istora Papua Bangkit, Kabupaten Jayapura, Provinsi Papua, kemarin,  Selasa (23 Juli 2024).

Presiden Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana Jokowi, hadir di acara yang mengusung tema : Suara Anak Membangun Bangsa tersebut.

Ketua Umum Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia Maju (OASE KIM), Tri Tito Karnavian mengatakan, peringatan Hari Anak Nasional ke – 40 kali ini merupakan hasil kerja sama OASE KIM dengan Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA).

Adapun lokasi penyelenggaraan di Papua dipilih berdasarkan keinginan Ibu Iriana agar anak-anak di timur Indonesia turut merayakan Hari Anak Nasional.

“Kami bekerja sama dengan Kementerian PPA untuk melaksanakannya di Kabupaten Jayapura dan ini adalah dari Ibu Negara yang ingin anak-anak di paling timur Indonesia pun merasakan kegembiraan dalam merayakan Hari Anak Nasional 2024,” ujar Tri Tito.

Ia pun berharap peringatan ini dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat, khususnya anak-anak Indonesia. Salah satunya adalah masyarakat dapat menyadari bahwa anak-anak memiliki hak sipil yang harus diperhatikan.

Usai pelaksanaan peringatan Hari Anak Nasional, Ninuk Zudan menyampaikan harapannya agar pada momentum tersebut,
seluruh anak-anak mendapatkan kebahagiaan, serta terlindungi hak-hak dan kebutuhannya. Mereka bisa mengembangkan potensinya sesuai bakatnya masing-masing.

Turut hadir mendampingi Presiden dan Ibu Iriana dalam acara tersebut adalah Ibu Wury Ma’ruf Amin, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Bahlil Lahadalia, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Menteri PPA Bintang Puspayoga, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, Kepala Badan Intelijen Negara Budi Gunawan, Wakapolri Komjen Pol Agus Andrianto, Pj. Gubernur Papua Muhammad Ridwan Rumasukun, dan para anggota OASE KIM. (

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Dinas PU Gelar Seminar Terkait Jasa Konsultansi Berorientasi Layanan – Jasa Studi Penelitian dan Bantuan Teknik Pemetaan Zonasi Resapan Air

MAKASSAR, EDELWEISNEWS COM – Dinas Pekerjaan Umum (PU) menyelenggarakan seminar akhir terkait “Jasa Konsultansi Berorientasi Layanan – Jasa Studi Penelitian dan Bantuan Teknik Pemetaan Zonasi Resapan Air Kota Makassar” bertempat Hotel Claro, Kamis (21/11/2024). Seminar yang dibuka oleh Kepala Bidang Sumber Daya Air Dinas PU Luqmanul Hakim ini bertujuan untuk memaparkan laporan akhir hasil studi […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Awali Tugas Sebagai Kapendam XIV/Hsn, Letkol Awan Gelar Jam Komandan Perdana untuk Prajurit dan PNS Pendam

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) XIV/Hasanuddin Letkol Arm Gatot Awan Febrianto, S.Sos, M.Han memberikan Jam Komandan (Jamdan) perdana kepada seluruh Prajurit dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) Pendam XIV/Hasanuddin, di Ruang Media Center Pendam, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Rabu (20/11/2024). Dalam pengarahannya, Kapendam mengajak kepada seluruh personel Pendam untuk melaksanakan tugas secara optimal, […]

Read more
Makassar SULSEL

Pamen Ahli Bidang OMP Poksahli Pangdam XIV/Hsn Menghadiri AMBF X SSIF 2024

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pamen Ahli Bidang Operasi Militer Perang (OMP) Poksahli Pangdam XIV/Hasanuddin Kolonel Inf Drs. Yamin, M.Han menghadiri Anging Mammiri Business Fair (AMBF) X South Sulawesi Investment Forum (SSIF) 2024, di Ballroom Sandeq, Hotel Claro Makassar, Jalan A. P. Pettarani, Kota Makassar, Rabu (20/11/2024). Kegiatan ini diselenggarakan oleh Bank Indonesia (BI) Sulsel bersinergi dengan […]

Read more