Pj Walikota Berharap Bisa Pentaskan Lagaligo di Jamuan Makan PSBM

MAKASSAR,EDELWEISNEWS.COM – Pj Walikota Makassar Dr M Iqbal S Suhaeb menerima Ketua Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Sulsel Ir Zulkarnaen Arief di Rujab Walikota, Rabu, (29/5).

Zulkarnaen yang juga panitia Pertemuan Saudagar Bugis Makassar (PSBM) menemui walikota untuk melaporkan rencana pertemuan Saudagar Bugis-Makassar yang akan dibuka Wapres RI Jusuf Kalla. Pertemuan tersebut, kata dia, sekaligus untuk meminta kesedian Pemkot Makassar menerima tamu dari ribuan peserta PSBM.

Iqbal menyambut baik kegiatan yang rutin diselenggarakan tiap tahun di Makassar ini. Bahkan ia mengaku saat jamuan makan malam Pemkot Makassar dengan PSBM nanti akan menghadirkan aneka pementasan dan hiburan.

“Saya ingin nanti di situ ada pementasan Lagaligo meski versi pendeknya. Yah sekaligus juga sebagai persembahan terima kasih kita diakhir masa jabatan Bapak JK sebagai Wapres,” ucapnya.

Rencananya kegiatan tersebut akan dilaksanakan di Fort Rotterdam 16 Juni mendatang. Pemkot Makassar akan menjamu makan malam ribuan saudagar Bugis – Makasar dari berbagai penjuru dunia.

Ketua Kadin menyampaikan harapan kiranya pertemuan tersebut dapat berdampak positif terhadap pertumbuhan ekonomi dan perkembangan UMKM Makassar saat ini.

“Kita berharap para saudagar ini berminat berinvestasi di kampung sendiri. Anda sudah membangun di daerah orang lain masa di daerah sendiri tidak bisa” ucap Zulkarnaen. (hum)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar

Menyambut HUT ke-4, Bunda Pustaka SD Negeri Borong Makassar Akan Gelar Berbagai Perayaan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Bunda Pustaka SD Negeri Borong, pada bulan April ini genap berusia 4 tahun. Program inovasi SD Negeri Borong itu mulai dikembangkan pada tahun 2021, saat pandemi Covid-19. Menyambut HUT ke-4 Bunda Pustaka, akan diadakan beberapa kegiatan sekaligus, yang kebetulan waktunya berdekatan. Hal ini diputuskan dalam pertemuan Bunda Pustaka, yang dilaksanakan di Perpustakaan […]

Read more
SULSEL Takalar

Kasal Dukung Kerja Sama Lantamal VI dengan Pemkab Takalar

TAKALAR, EDELWEISNEWS.COM – Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, S.E, M.M, M.Tr.Opsla., melaksanakan kunjungan kerja ke Pemerintah Kabupaten Takalar, Sabtu (19/4/2025). Kasal diterima langsung Bupati Takalar Ir. Muhammad Firdaus Dg. Manye bertempat di Rujab Bupati Takalar. Kunjungan ini merupakan kunjungan silaturahmi sekaligus rangkaian Kunjungan Kerja Kasal untuk meninjau lahan Ketahanan Pangan […]

Read more
LEGISLATIF Makassar

Pimpin Pelepasan Jenazah Ruslan Mahmud, Munafri: Selamat Jalan Sahabatku

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Suasana haru menyelimuti halaman Kantor DPRD Kota Makassar, saat pelepasan jenazah Ruslan Mahmud, Minggu (20/4/2025) siang. Jenazah Ruslan Mahmud, anggota DPRD Kota Makassar, periode 2024-2029, dilepas dalam prosesi penuh haru di halaman Kantor DPRD Kota Makassar. Wali Kota Munafri Arifuddin, mewakili Pemerintah Kota Makassar, menerima jenazah dari pihak keluarga yang diwakili Ketua […]

Read more