Plt Gubernur Sulsel Resmikan 13 Proyek di Hari Jadi Kota Parepare ke – 61

PAREPARE, EDELWEISNEWS.COM – Sejumlah proyek yang telah selesai dilaksanakan di Parepare pada tahun anggaran 2020, diresmikan oleh Plt Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), Andi Sudirman Sulaiman, Sabtu (13 Maret 2021). Peresmian ini bertepatan dengan peringatan 61 tahun Kota Parepare, yang dilaksanakan melalui Rapat Paripurna DPRD Kota Parepare.

Peresmian ditandai dengan penandatanganan 13 prasasti. Diantaranya, Museum Daerah BJ Habibie, Pembangunan dan Rehabilitasi Gedung IGD, Pembangunan dan Rehabilitasi CSSD, Panggung Kesenian/pertunjukan, Tribun Pesisir Sungai, Gazebo, Pengembangan TPA Aloppoe, Trotoar Jalan Bau Massepe, Trotoar Jalan Ganggawa, Rehabilitasi eks Ruang Kerja Walikota (Lounge B.J. Habibie), Panggung Tonrangeng Riverside, Revitalisasi Stadion Gelora B.J. Habibie dan Konstruksi Taman Binalipu.

Disamping itu, Andi Sudirman juga menyerahkan bantuan berupa masker dan alat rapid tes antigen untuk Kota Parepare.

Plt Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman, mengakui kekagumannya dengan kota kelahiran Presiden RI ketiga, B.J. Habibie. Mulai dari fasilitas pelayanan kesehatan, hingga rencana Pemkot Parepare akan menghadirkan Institut Teknologi Habibie.

“Parepare kota yang disegani di Sulawesi Selatan. Punya tokoh Bapak B.J. Habibie, sudah miliki branding sangat bagus,” ungkapnya.

Dirinya pun mendukung upaya Pemkot Parepare dalam rencana pembangunan Institut Teknologi Habibie. Terlebih di sektor kesehatan, Parepare memiliki RSUD Andi Makkasau dan RS Regional dr. Hasri Ainun Habibie.

Sementara itu, Walikota Parepare, Taufan Pawe menyampaikan salah satu penyumbang Pendapatan Asli Daerah (PAD) terbesar di Kota Parepare adalah dari RSUD Andi Makkasau. “Sekitar Rp90 miliar penyanggah utama pendapatan kita. Agar fungsi pelayanan rumah sakit terlaksana dengan baik, maka kita menghadirkan fasilitas, salah satunya MRI,” ujarnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Makassar SULSEL

Imajinasi Anak-Anak Tentang Kota Inklusi dan Berkelanjutan

Oleh: Rusdin Tompo (pemerhati isu hak-hak anak dan pegiat literasi) Pandangan mata saya seperti diajak melihat bangunan-bangunan kecil yang ditata apik, begitu saya memasuki ruang kegiatan acara Penutupan UK PACT Future Cities & Diseminasi Kajian di Kota Makassar, di Hyatt Place, Jalan Jenderal Sudirman 31, Makassar. Mata saya bagai disodorkan pameran karya seni dengan tawaran […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Grand Opening “Kedai Cendrawasih”: Rasa Autentik dalam Hangatnya Kebersamaan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – “Kedai Cendrawasih” resmi dibuka pada hari Senin (10/3/2025) dalam sebuah acara grand opening yang berlangsung di Jalan Cendrawasih No. 432, Kota Makassar. Kedai ini merupakan milik Kepala Keuangan Kodam (Kakudam) XIV/Hasanuddin, Kolonel Cku Agung Aristiono, yang menghadirkan berbagai hidangan khas dengan cita rasa autentik. Pembukaan berlangsung meriah dengan dihadiri oleh berbagai kalangan, […]

Read more
Makassar SULSEL

Audiensi dengan PAPPRI Sulsel, Fatmawati Rusdi : Kita Harus Bangga dengan Musik Lokal

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menerima kunjungan pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Persatuan Artis Penyanyi Pencipta Lagu dan Pemusik Republik Indonesia (PAPPRI) Sulsel di Rumah Jabatan Wakil Gubernur, Jalan Yusuf Daeng Ngawing, Kota Makassar, pada Selasa (11 Maret 2025). Dalam pertemuan ini, Fatmawati Rusdi berdiskusi dengan Ketua DPD PAPPRI Sulsel, Ilham Arief […]

Read more