Plt Kadis Pendidikan Sulsel Pantau UNBK Hari Terakhir di Maros dan Pangkep


MAROS, EDELWEISNEWS.COM – Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan, Dr. H. Basri, S.Pd, M.Pd melakukan pemantauan hari ke-4 atau hari terakhir pelaksanaan UNBK SMK di Kabupaten Maros dan Kabupaten Pangkep.
Basri mengunjungi SMK Negeri 1 Maros dan SMK Kebangsaan Maros pagi hari dan siang hari mengunjungi SMKN 1 dan SMKN 2 Pangkep, Kamis (19/3/2020).

Selain melihat jalannya pelaksanaan UNBK di hari terakhir, Basri juga memastikan instruksi Gubernur Sulsel tentang pembelajaran dari sekolah ke rumah dapat berjalan sebagaimana yang diharapkan.

“Guru harus menindaklanjuti proses pembelajaran dari sekolah ke rumah. Guru juga harus mengecek bagaimana proses program itu berjalan di rumah, tentu dengan melalui aplikasi. Guru harus melakukan bagaimana proses koordinasi dan pengawalan terhadap program pembelajaran peralihan dari sekolah ke rumah,” tutur Basri.

Pelaksanaan UNBK di Maros dan Pangkep, menurut Basri berjalan lancar, tertib dan aman. Ia memberi apresiasi yang tinggi, terutama Kepala Cabang Dinas bersama jajarannya, para kepala sekolah, guru dan panitia UNBK.

Basri tak lupa mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada mitra, seperti pihak kepolisian yang mengawal jalannya UNBK, demikian juga PLN dan Telkom.

Demikian pula, dia memberi apresiasi pihak sekolah yang telah mengindahkan instruksi Gubernur Sulsel soal pencegahan penyebaran virus covid-19 di lingkungan sekolah dengan berbagai cara, seperti mencuci tangan sebelum masuk ruang ujian, dan melakukan penyuluhan kepada orang tua siswa.

Penulis : M. Asri

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Lurah Bakung Gelar Rapat Persiapan Pemilu Raya RT/RW se – Kota Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kelurahan Bakung, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar baru saja menggelar rapat persiapan pemilihan Ketua RT dan Ketua RW se-Kota Makassar yang akan digelar dalam waktu dekat, Sabtu (15/11/2025). Rapat persiapan Pemilu Raya tersebut dihadiri oleh Lurah Kelurahan Bakung, Nani Handayani, SH, Kasi Pemerintahan, Binmas, Babinsa, staf Kelurahan, tokoh masyarakat, dan para Pjs Ketua […]

Read more
Makassar SULSEL

Bunda Pustaka SD Negeri Borong dan PMI Makassar Gelar Donor Darah

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – “Berani Donor Darah, Berani Berbagi Kehidupan.” Begitulah bunyi poster kegiatan donor darah yang disebarkan oleh pengurus Bunda Pustaka SD Negeri Borong di grup sekolah dan media sosial. Kegiatan donor darah oleh Bunda Pustaka yang mendapat dukungan Kepala UPT SPF SD Negeri Borong, M. Amin Syam, S.Pd, Gr ini diadakan di Perpustakaan Gerbang […]

Read more
Bulukumba SULSEL

Sore Bercerita #5 — Pengajian Seni Bersama Dr. Sumbo Tinarbuko : Story Telling

BULUKUMBA, EDELWEISNEWS.COM – Pada pertemuan kali ini, ruang virtual Sore Bercerita kembali dibuka seperti halnya sebuah galeri yang menerima kedatangan pengunjungnya. Pukul 17.00 hingga 18.10 Wita, pengajian seni DKV bersama Dr. Sumbo Tinarbuko berlangsung sebagai sebuah ritual pengetahuan yang terawat, menghadirkan tema story telling sebagai medium penting dalam desain komunikasi visual (14 November 2025). Dr. […]

Read more