Plt Kepala DKP Makassar Dampingi Wali Kota Munafri Arifuddin Melakukan Kunjungan ke Pasar Tradisional

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Plt Kepala Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kota Makassar, Dr Alamsyah Sahabuddin, S.STP, MSi, dampingi Walikota Makassar Munafri Arifuddin melakukan kunjungan di Pasar Terong (1/3/2025).

Kunjungan Appi, sapaan akrab Munafri Arifuddin di Pasar Terong dalam rangka untuk memantau ketersediaan pangan dan harga sembako pada hari besar keagamaan.

Appi menyisir lapak – lapak memastikan secara langsung ketersediaan pangan dan harga sembako, sambil menyapa para pedagang di Pasar Terong.

Pada pantauannya Appi menemukan hanya cabai rawit yang mengalami kenaikan signifikan, yaitu dari harga Rp35 ribu mengalami kenaikan menjadi Rp75 ribu per Kg, dan untuk bahan pokok lainnya masih dalam kondisi stabil

“Kunjungan ini dalam rangka memastikan stok pangan dan harga sembako. Alhamdulillah saat ini harga sembako masih stabil, hanya saja kami menemukan harga cabai merah mengalami kenaikan,” tutur Appi

Sementara itu, Plt Kepala Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kota Makassar Alamsyah Sahabuddin mengatakan, kunjungan ini merupakan upaya Pemerintah Kota Makassar dalam menjaga stabilisasi ketersediaan dan harga pangan di pasar tradisional di hari besar keagamaan.

Sebagaimana Alamsyah mengatakan, seperti biasanya pada hari besar keagamaan kebutuhan masyarakat akan pangan meningkat, darinya itu dibutuhkan pengawasan dan pemantauan agar semua tetap stabil.

“Hari ini Dinas Ketahanan Pangan mendampingi Pak Wali dalam rangka melakukan peninjauan ketersediaan pangan dan stabilisasi harga sembako di hari besar ke agamaan,” tutur Alamsyah Sahabuddin

Selain di Pasar Terong, Appi dan rombongan juga mengunjungi Pasar Baeng – baeng dan Kantor Bulog. (**)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

BPBD Makassar Gandeng Yonsipur dan PMI, Akhirnya Warga Buloa Nikmati Air Bersih Berkat Teknologi RO

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Keterbatasan peralatan tidak menjadi penghalang bagi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Makassar untuk tetap hadir melayani masyarakat. Dalam upaya memenuhi kebutuhan air bersih warga terdampak, BPBD Kota Makassar menyalurkan bantuan air bersih di Kecamatan Tallo, Kelurahan Buloa, melalui kolaborasi lintas sektor yang berdampak nyata. BPBD Kota Makassar menggandeng Yon Zeni Konstruksi […]

Read more
Makassar SULSEL

Sidak di MGC, Munafri Dapati Pegawai Santai Merokok Saat Jam Kerja

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menunjukkan ketegasan terhadap disiplin pegawai saat melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Mal Pelayanan Publik (MPP) yang berlokasi di Gedung Makassar Government Center (MGC) lantai 2, Selasa (13/1/2025). Munafri mendadak geram terhadap pegawai DPM PTSP di gedung Mal Pelayanan Publik (MPP). Pasalnya, saat melakukan sidak, orang nomor satu […]

Read more
Makassar SULSEL

Proyek RISE Jadi Andalan Makassar Atasi Sanitasi dan Banjir Perkotaan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, memaparkan berbagai program unggulan Pemerintah Kota Makassar dalam menghadapi persoalan banjir, akses air bersih, sanitasi. Dan kontaminasi lingkungan perkotaan, di hadapan World Resources Institute (WRI) Ruan dan Program Penelitian RISE (Revitalizing Informal Settlements and Their Environment) Indonesia. Paparan tersebut disampaikan Munafri Arifuddin saat menghadiri wawancara singkat bersama […]

Read more