Polres Gowa Sambut Tim Biro Rena Polda Sulsel Lakukan Asistensi Penyerapan Anggaran TW I Tahun 2025

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Polres Gowa menyambut kedatangan Tim Biro Rena Polda Sulsel dalam rangka kegiatan asistensi penyerapan anggaran Triwulan I (TW I) tahun anggaran 2025. Kegiatan berlangsung Rabu (16/4/2025), di ruang rapat Bagren Polres Gowa.

Tim asistensi dipimpin oleh Ketua Tim Kompol Nasri dari Biro Rena Polda Sulsel dan diikuti oleh jajaran Bagren Polres Gowa serta perwakilan dari Polres Takalar yang dihadiri oleh Kasubagdalprogar.

Wakapolres Gowa Kompol Gani, S.H, M.H memimpin langsung jalannya kegiatan ini dan menyampaikan apresiasi atas kehadiran tim dari Biro Rena Polda Sulsel.

Ia menekankan pentingnya asistensi sebagai bagian dari upaya optimalisasi perencanaan dan realisasi anggaran yang efektif, efisien, dan akuntabel.

“Kami menyambut baik pelaksanaan asistensi ini, sebagai langkah evaluatif sekaligus pembinaan agar pengelolaan anggaran di jajaran Polres dapat berjalan sesuai dengan ketentuan dan target yang telah ditetapkan,” ujar Kompol Gani dalam sambutannya.

Dalam kegiatan tersebut, Tim Biro Rena Polda Sulsel memberikan arahan teknis terkait proses penyerapan anggaran serta melakukan pengecekan administrasi dan pelaporan anggaran.

Diharapkan kegiatan ini dapat meningkatkan kinerja satuan kerja dalam pengelolaan keuangan negara yang transparan dan bertanggung jawab.

Kegiatan berjalan dengan lancar, penuh semangat, dan interaktif antara tim asistensi dengan para peserta yang hadir. (Ril/*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Gowa SULSEL

Pimpin Apel Pengecekan Strong Point, Kapolres Gowa Bagikan Pluit Secara Simbolis

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Kapolres Gowa AKBP Muhammad Aldy Sulaiman, S.I.K, M.Si memimpin langsung apel pengecekan personel yang akan melaksanakan tugas Strong Point di sejumlah titik strategis wilayah Kabupaten Gowa, Selasa pagi (22/4/2025). Apel yang berlangsung di Lapangan Apel Griya Bhayangkara Polres Gowa ini diikuti oleh Wakapolres Gowa Kompol Gani, S.H, M.H, para PJU, para personel […]

Read more
LEGISLATIF Makassar SULSEL

Legislator Makassar Fatma Wahyudin : Selamat Hari Kartini untuk Perempuan – perempuan Tangguh Indonesia

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Anggota DPRD Sulsel, Fatma Wahyudin memberikan pesan bermakna pada Hari Kartini yang jatuh pada tanggal 21 April. Dia mengajak kepada semua perempuan untuk tetap berkarya dan menginspirasi. “Untuk semua perempuan hebat, teruslah berkarya dan menginspirasi. Jangan berhenti berkarya,” jelasnya, Senin (21/5/2025). Ketua Fraksi Demokrat DPRD Sulsel itu juga mengaku bangga dengan perjuangan […]

Read more
Makassar SULSEL

Melinda Aksa Ajak Perempuan Makassar Wujudkan Kemandirian Finansial di Peringatan Hari Kartini

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Ketua TP PKK Kota Makassar Melinda Aksa menghadiri Peringatan Hari Kartini yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia (BI), di Kantor Perwakilan BI Provinsi Sulawesi Selatan, Senin (21/4/2025). Mengusung tema ‘Perempuan Cerdas Finansial Tuntas: Semangat Kartini dalam Mewujudkan Kemandirian Finansial’, kegiatan ini juga dihadiri Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin, Kepala Perwakilan BI Provinsi Sulawesi […]

Read more