Polres Gowa Terima Kunjungan Studi Banding ZI- WBK/WBBM Polres Kaimana

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Polres Gowa menerima kunjungan Polres Kaimana (Polda Papua Barat) dalam rangka Study Banding Pembangunan Zona Integritas menuju WBBM, di Aula Endra Daharmalaksana Polres Gowa, Kamis (9/3/2023) pagi.

Kedatangan Tim Polres Kaimana disambut langsung oleh Kapolres Gowa AKBP Reonald TS Simanjuntak, S.I.K, S.H, M.M, M.I.K didampingi Wakapolres Gowa Kompol Soma Mihardja, S. Sos, MM dan pejabat utama.

Adapun rombongan yang ikut dalam kegiatan studi banding adalah Waka Polres Kaimana Kompol Mapparenta, S,Sos, Kabagren AKP Saharuddin Suwandi, serta para perwira dan anggota Polres Kaimana yang mengawaki Zona integritas.

Kegiatan study banding dari Polres Kaimana Polda Papua Barat ke Polres Gowa ini, untuk melihat program kerja dan pelayanan publik Polres Gowa yang telah mendapatkan WBK dan WBBM.

Wakapolres Gowa Kompol Soma Miharja, saat dikonfirmasi mengatakan, study banding yang dilakukan Polres Kaimana ini untuk melihat program kerja dan pelayanan publik di Polres Gowa yang telah mendapatkan WBK dan WBBM.

“Rombongan mendapatkan paparan dan pendalaman Materi oleh Tim Polres Kaimana Polda Papua Barat yang disampaikan oleh Tim ZI (Pelayanan Publik) Polres Gowa, selanjutnya akan diterapkan di Polres Kaimana sesuai dengan hasil paparan dari Polres Gowa,” kata Wakapolres.

Dikesempatan itu pula, rombongan melakukan kunjungan disetiap ruangan satker untuk melihat langsung pelaksanaan tugas di Polres Gowa.

Kegiatan diakhiri dengan pemberian Plakat dan buku panduan pembangunan ZI – WBK/WBBM dari Wakapolres Gowa Kompol Soma Miharja kepada Wakapolres Kaimana, Polda Papua Barat Kompol Mapparenta.

Sumber : Humas Polres Gowa

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Rayakan Hari Anak Nasional dan Hari Puisi Indonesia, SDN Borong Makassar Gelar Pentas Kreativitas Anak

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – “Suatu kebahagiaan karena hari ini kita memperingati dua momen istimewa, Hari Anak Nasional dan Hari Puisi Indonesia,” kata Elyda Alawiyah, S.Tr.Par, M.Ip mengawali Pentas Kreativitas Anak di SD Negeri Borong, Sabtu (26 Juli 2025). Elyda Alawiyah, atau akrab disapa Bu Ely, merupakan Kepala Perpustakaan Gerbang Ilmu SD Negeri Borong. Hari Anak Nasional […]

Read more
Makassar SULSEL

Munafri-Aliyah Dampingi Menaker RI Tinjau Penyaluran BSU 2025, Pastikan Bantuan Tepat Sasaran

MAKASSAR, EDELWEISNEWS COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin bersama Wakil Wali Kota, Aliyah Mustika Ilham (Munafri-Aliyah), mendampingi Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) RI, Prof. Dr. Yassierli, di Kota Makassar. Sebagai Pemerintah Kota Makassar, Munafri-Aliyah hadir menyaksikan kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev) Penyaluran Bantuan Subsidi Upah (BSU) Tahun 2025 yang dilaksanakan oleh PT Pos Indonesia (Persero) di […]

Read more
Papua

Evakuasi Jenazah Joni Hendra Berjalan Lancar, Satgas Damai Cartenz Siap Tindak Tegas Pelaku Penembakan

TIMIKA, EDELWEISNEWS.COM – Proses evakuasi jenazah warga sipil korban penembakan yang dilakukan KKB terhadap Joni Hendra yang tinggal di Kompleks Kios Wandoga, Sugapa, Kabupaten Intan Jaya, dilaksanakan pada Sabtu (26/7/2025). Jenazah dievakuasi dari Intan Jaya pada pukul 07.30 WIT dan tiba di Bandara Mozes Kilangin, Timika pada pukul 08.30 WIT. Selanjutnya jenazah dibawa ke RSUD […]

Read more