Polres Gowa Terima Kunjungan Tim Audit Kinerja Itwasda Polda Sulsel Tahap II Tahun Anggaran 2023

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Polres Gowa menerima kunjungan Tim Audit Kinerja tahap II dari Inspektorat Pengawasan Daerah (Itwasda) Polda Sulsel. Acara berlangsung di ruang Aula Endra Dharmalaksana Polres Gowa, Rabu (1/11/2023) pagi.

Tim Audit Kinerja Itwasda Polda Sulsel dipimpin oleh Irbid 1 Itwasda Polda Sulsel, AKBP Leonardo Panji Wahyudi, S.I.K, yang bertindak sebagai pengawas Tim.

Kunjungan ini bertujuan untuk melakukan audit kinerja pada aspek pelaksanaan dan pengendalian Tahun Anggaran 2023.

Wakapolres Gowa, Kompol Soma Miharja, S.Sos, MM, menyambut Tim Audit dengan penjelasan mengenai tujuan kunjungan kerja tersebut.

Wakapolres Gowa mengatakan, Ini adalah langkah penting dalam memastikan efisiensi dan akuntabilitas dalam pelaksanaan tugas kepolisian, khususnya di Polres Gowa.

“Tim Audit Kinerja ini akan membantu memastikan bahwa semua aspek kinerja terpenuhi sesuai dengan anggaran yang telah dialokasikan,” kata Wakapolres.

Setelah arahan, Ketua Tim Audit dan Tim Audit Kinerja Itwasda Polda Sulsel langsung melaksanakan pemeriksaan bersama kepada Satuan Fungsi (Satfung) dan Polsek jajaran yang berada di Polres Gowa.

Sumber : Humas Polres Gowa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Andi Arwin Azis Akhiri Masa Jabatan sebagai Pjs Wali Kota Makassar dengan Senam Bersama

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Andi Arwin Azis mengakhiri tugasnya selama dua bulan sebagai Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar dengan mengadakan senam pagi bersama dan apel dengan jajaran Pemerintah Kota Makassar di halaman Balaikota, Jumat (22/11/2024). Ratusan pegawai hadir ikut senam bersama dan mendengar sambutan terakhir Andi Arwin Azis, sebagai memberikan penghormatan terakhir kepada pemimpin yang […]

Read more
Luwu Timur SULSEL

Apel Siaga Pengawasan Pilkada 2024, Wujud Komitmen Jaga Demokrasi yang Jujur dan Damai

LUWU TIMUR, EDELWEISNEWS.COM – Kita semua berkumpul ditempat ini menunjukkan kesiapan kita dalam mengawal jalannya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024. Momentum apel siaga ini adalah wujud nyata komitmen kita dalam memastikan bahwa pelaksanaan Pilkada berjalan dengan jujur, adil, aman, damai, dan demokratis. Demikian dikatakan Staf Ahli Hukum dan Pemerintahan, Andi Juanna Fahruddin saat memberikan arahan […]

Read more
Jakarta SULSEL

Evaluator Kemendagri: Kinerja Prof Zudan di Sulsel Sangat Baik

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM.- Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan Arif Fakrulloh mengikuti evaluasi kinerja (Evkin) per triwulan sebagai penjabat gubernur di Sulsel, Kamis (21 November 2024), di Gedung Itjen Kemendagri di Jakarta. Per 17 November lalu, orang nomor satu di Sulsel ini sudah menapak bulan keenam. Itu artinya, evaluasi kinerja kali ini adalah kali kedua sejak menjabat […]

Read more