Polsek Bungaya Datangi Lokasi Kebakaran di Desa Paranglompoa

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Personil Polsek Bungaya Polres Gowa datangi lokasi kebakaran di Desa Paranglompoa. Dua rumah warga dilalap si jago merah. Kebakaran ini terjadi di Kampung Pabbentengan, Dusun Pabbentengan, Desa Paranglompoa, Kecamatan Bontolempangan, Kabupaten Gowa , Rabu (19/5/2021) malam sekitar pukul 20.10 Wita.

Setibanya di TKP, personil Polsek Bungaya langsung melakukan pengamanan terhadap beberapa barang milik korban yang masih dapat diselamatkan, serta membantu melakukan pemadaman secara manual.

Rumah tersebut diketahui milik lelaki bernama Sattumang (60 tahun), pekerjaan swasta dan rumah milik Bahrun Dg Ambo (30 Tahun), pekerjaan swasta.

Sesuai penjelasan dari korban bahwa kebakaran itu berawal dari adanya kobaran api di bagian dapur rumah panggung milik Sattumang. Setelah melihat kobaran api, Sattumang berteriak meminta pertolongan warga, lalu warga sekitar berusaha memadamkan api dengan menggunakan alat seadanya.

Karena rumah tersebut merupakan rumah panggung yang terbuat dari kayu serta adanya tiupan angin yang cukup kencang, maka api semakin membesar dan merembet ke rumah Bahrun Dg. Ambo.

Sekitar pukul 21.50 wita api berhasil dipadamkan oleh warga setempat.

Dalam kejadian kebakaran ini tidak terdapat korban jiwa, namun Hasna ( isteri Bahrun Dg Ambo) mengalami luka bakar pada bagian punggung dan lengan saat menyelamatkan anaknya yang berada di dalam kamar.

Adapun kerugian material ditaksir :
-1 unit rumah permanen Rp70.000.000.
-1 unit rumah kayu Rp40.000.000
– Uang tunai ikut terbakar sekitar Rp310.000.000
– Barang jualan sekitar Rp150.000.000.

Jadi total kerugian ditaksir sekitar Rp570.000.000.

Kapolsek Bungaya Akp Misbahuddin, S.Sos. saat dikonfirmasi di tempat terpisah membenarkan adanya kebakaran tersebut.

“Personil masih berada di lokasi kejadian, dengan memasang garis polisi dan diperkirakan penyebab kebakaran kerena adanya hubungan arus pendek listrik. Namun, saat ini masih dilakukan penyelidikan atas kejadian tersebut,” jelasnya.

Sumber : Humas Polsek Bungaya

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Uncategorized

Kisah Haru Ibu Rumah Tangga Pemenang Rumah di Jalan Sehat Sulsel Anti Mager 356 Tahun Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Antusiasme masyarakat begitu tinggi dalam pelaksanaan Jalan Sehat Anti Mager (Malas Gerak) yang digelar Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan dalam rangka memperingati 356 tahun Sulawesi Selatan, Sabtu (18 Oktober 2025). Kegiatan yang berpusat di sekitar Rumah Jabatan Gubernur Sulsel, Jalan Jenderal Sudirman, diikuti puluhan ribu warga dari berbagai daerah. Acara ini dibuka secara […]

Read more
Uncategorized

Diamond Casino Heist Payout, Vault Time & Loot, Daily Cash Grab

“On Line Casino Salaries By Schooling, Experience, Location And Even More Salary Com Content Discover How Your Own Pay Is Modified For Skills, Knowledge, And Other Factors Understand The Whole Compensation Opportunity For A On Line Casino Host, Base Salary Plus Other Shell Out Elements New Slot Launches To Watch Out And About For In […]

Read more
Uncategorized

Casino Described: The Real Story Powering Scorseses Movie

Casino 1995 Movie Summary, Stopping Explained & Themes Content Facts About Martin Scorsese’s ’90s Classic ‘casino’ That Might Shock You Filming Locations” The Scorsese Spell Another Scorsese Classic Casino Described: The True Account Behind Scorsese’s Movie The Card Table ( Director’s Other Movies The Film Mirrored Reality The Ending Shows There Is Absolutely No Way […]

Read more