Prabowo Anggap Ganjar dan Anies Bukan Lawan: Mereka Saudara Saya

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto meyakini kerukunan adalah kunci membangun Indonesia. Menurutnya, langkah konkret yang perlu dilakukan yakni menerapkan demokrasi sehat yang jauh dari saling ejek.

“Karena itulah saya berpendapat bahwa demokrasi Indonesia harus punya ciri khas. Demokrasi Indonesia jangan meniru negara lain,” kata Prabowo saat menjadi pembicara di MNC Forum LXX (70th) di iNews Tower, Jakarta Pusat, Selasa (30/5/2023).

“Dalam demokrasi kita jangan caci maki, saling mengejek. Melainkan harus rukun, ke arah persatuan,” sambung dia.

Prabowo berpendapat, ketimbang saling ejek, demokrasi di Indonesia sebaiknya dibangun dengan persaingan yang fokus pada gagasan dan tidak anti kritik. Ia memandang, semua pihak harus bersahabat dalam membangun negara.

“Mari kita bersaing yang baik. Dalam hal gagasan dan program. Kita jangan sungkan untuk saling merangkul, saling bersahabat,” kata Prabowo.

Ketua Umum Partai Gerindra itu pun menyinggung soal politik tanah air, dimana dia menjadi salah satu capres yang bakal berlaga di Pemilu 2024.

“Kalau nanti insya Allah, saya terus capres, ini bukan kampanye ya. Kalau nanti Pak Ganjar terus maju, Pak Anies juga, saya tidak menganggap mereka lawan. Saya anggap mereka saudara saya sendiri,” ujar Prabowo yang disambut riuh hadirin.

Penulis : Usman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Jakarta TNI / POLRI

Kodim 1408/Makassar Raih Juara Tiga Lomba Kampung Pancasila Tahun 2024 Kategori Pembinaan Wanra

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Kodim 1408/Makassar menorehkan prestasi membanggakan dengan meraih Juara 3 dalam Lomba Kampung Pancasila Tahun 2024 untuk Kategori Pembinaan Perlawanan Rakyat (Wanra). Penghargaan diserahkan langsung oleh Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad), Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc dan Komandan Kodim (Dandim) 1408/Makassar, Letkol Inf Franki Susanto, S.E menerima langsung penghargaan di Aula Jenderal Besar […]

Read more
Jakarta Nasional

Garuda Asta Cita Nusantara Salurkan Bantuan Kemanusiaan kepada Korban Kebakaran

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Kegiatan aksi peduli Garuda Asta Cita Nusantara (GAN) diberikan kepada korban kebakaran di wilayah Kemayoran, Jakarta Pusat, pada Minggu (22 Desember 2024). Aksi kemanusiaan yang dilakukan bertepatan dengan peringatan Hari Ibu ini didedikasi buat semua ibu di tanah air. Selain bantuan paket sembako, Garuda Asta Cita Nusantara juga memberikan bantuan koordinasi untuk […]

Read more
Jakarta LEGISLATIF SULSEL

Komisi B DPRD Sulsel Bertemu Mentan Andi Amran Sulaiman, Bahas Upaya Swasembada Pangan

Andi Saiful, Ketua Pemuda Tani Sulsel yang juga anggota Komisi B Sulsel berfoto bersama Mentan Andi Amran Sulaiman (foto : istimewa) JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Wakil Ketua DPRD Sulawesi Selatan sekaligus Koordinator Komisi B, Yasir Machmud, bersama pimpinan dan anggota Komisi B DPRD Sulsel, melakukan kunjungan konsultasi dengan Menteri Pertanian Republik Indonesia, Dr. Andi Amran Sulaiman, […]

Read more