Prabowo Tekankan Produk Pertahanan Dalam Negeri Jadi Prioritas Tahun 2023

JAKARTA, EDELWEISNEWS COM – Menhan RI, Prabowo Subianto Djojohadikusumo (PSD) akan terus melakukan penguatan pertahanan sebagaimana instruksi Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Prabowo pun meminta agar Kemhan bisa meningkatkan produk pertahanan dalam negeri. Sehingga diharapkan bisa meningkatkan sistem pertahanan rakyat semesta (Sishankamrata) dengan perkuatan komando teritorial (Koter).

Bahkan kata Prabowo, produk pertahanan dalam negeri akan menjadi prioritas pada tahun 2023. Hal ini merupakan bentuk pengabdian yang nyata kepada bangsa dan negara.

“Kelebihan kita saat ini adalah melaksanakan reorientasi kepada Sishankamrata, komando teritorial (Koter). Karena dalam menjaga stabilitas negara, koter adalah jawaban terbaik,” kata pemilik sapaan 08 ini dalam keterangannya, Rabu (4/1/2023).

Ketum Gerindra ini menegaskan, bahwa saat ini Komando Teritorial (Koter) sangat efektif untuk mewujudkan sistem pertahanan dan keamanan rakyat semesta (Sishankamrata)

“Saya lihat Babinsa dan Koramil sudah cukup efektif mewujudkan sistem pertahanan dan keamanan rakyat semesta (Sishankamrata),” pungkas Prabowo Subianto.

Selanjutnya, Ketum Partai Gerindra ini juga mengingatkan institusi TNI untuk selalu siap siaga dalam menghadapi konflik.

Apalagi Prabowo menyebutkan bahwa tugas utama Kementerian Pertahanan (Kemhan) dan TNI adalah memastikan postur kekuatan negara yang siap di tengah kondisi damai.

Prabowo mengutarakan, masa damai adalah waktu untuk mempersiapkan segala kemungkinan konflik yang akan terjadi.

Pernyataan ini juga disampaikan Prabowo saat memberikan pengarahan awal tahun kepada pejabat eselon I dan II di Kemhan.

“Tugasnya Kemhan dan TNI hanya satu, memastikan kesiapan. Masa damai adalah persiapan. Urusan tentara adalah kita harus siap. Seandainya ada konflik, kita sudah siap,” jelas Prabowo

Prabowo juga mengingatkan bahwa mental terkait kesiapan ini perlu mengakar di kalangan TNI. Sebagai garis pertahanan terdepan negara, TNI merupakan unsur terpenting dalam menjaga keamanan di Indonesia.

Karena itu, Prabowo berupaya memperkuat TNI melalui transformasi alutsista yang canggih dan modern. Salah satunya membentuk program refurbishment 41 kapal perang untuk meningkatkan kemampuan operasional dan memperpanjang usia pakai.

Program tersebut nantinya akan mencakup jenis Fast Patrol Boat (FPB)-57 Class, korvet Parchim Class, korvet Fatahillah Class, Kapal Cepat Rudal (KCR) Class, korvet Sigma Class dan korvet Bung Tomo Class.

Sebelumnya Prabowo Subianto keliling di sejumlah wilayah untuk membagikan alat komunikasi dan kendaraan bermotor kepada Babinsa. Dia mengatakan, seluruh Babinsa akan mendapatkan fasilitas tersebut demi menjaga kedaulatan bangsa dan negara.

Penulis : Usman

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Jakarta

GREAT Institute: Pemimpin Dunia Harus Kecam Aksi Koboi Trump

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Aksi koboi Presiden Donald Trump yang memerintahkan pasukan militer AS menangkap Presiden Republik Bolivarian Venezuela Nicolas Maduro tidak dapat dibenarkan oleh hukum internasional. Tindakan Trump jelas memperbesar sikap saling curiga dan saling sandera diantara super power, dan pada gilirannya memperlebar magnitudo ketidakstabilan politik global. Demikian antara lain disampaikan Direktur Geopolitik GREAT Institute, […]

Read more
Jakarta

PMI Salurkan 1 Juta Buku untuk Anak Sekolah Terdampak Banjir di Sumatra dan Aceh

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM — Palang Merah Indonesia (PMI) kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap pemulihan pascabencana banjir dan banjir bandang di Sumatera dan Aceh. Selain fokus pada pembersihan lingkungan, PMI juga memberikan perhatian khusus pada sektor pendidikan dengan menyalurkan bantuan buku pelajaran sebanyak 1 juta eksemplar untuk anak-anak sekolah terdampak. Bantuan ini diberikan menyusul banyaknya buku pelajaran milik […]

Read more
Jakarta

Fokus Bersihkan Sisa Banjir Sumatra dan Aceh, PMI Kirim Puluhan Ribu Cangkul dan Sekop Serta Puluhan Excavator

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM — Palang Merah Indonesia (PMI) terus menunjukkan komitmennya dalam penanganan dampak bencana banjir dan banjir bandang yang melanda sejumlah wilayah di Sumatera dan Aceh. Saat ini, PMI memfokuskan upaya pada pembersihan sisa lumpur, kayu, dan material banjir yang masih menutup permukiman warga serta fasilitas umum, (30 Desember 2025). Sebagai bentuk dukungan terhadap upaya […]

Read more