Presiden Jokowi Resmikan RS Kemenkes Makassar, Danny Pomanto: RS Ini Miliki View yang Indah

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar Moh. Ramdhan Pomanto ikut mendampingi Presiden Indonesia Ir Joko Widodo meresmikan Rumah Sakit Kemenkes Makassar yang berlokasi di Kawasan Center Point Of Indonesia (CPI), Jumat (6/9/2024) sore.

Peresmian RS Kemenkes Makassar ini ditandai penekanan tombol sirine oleh Presiden Jokowi dan didampingi Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan Arif Fakrulloh, serta DannyPomanto.

Kehadiran rumah sakit ini disambut baik oleh Wali Kota Makassar Moh. Ramdhan Pomanto. Rumah Sakit Otak, Jantung dan Kanker (OJK) menambah posisioning Makassar menjadi kota pusat layanan kesehatan.

Makassar saat ini dikenal sebagai Kota Makan Enak, Kota Festival Tepian Air, dan juga Kota MICE (Meeting, Incentive, Convention, dan Exhibition).

“Kami bersyukur sekali karena hadirnya rumah sakit ini menambah posisioning kita menjadi lebih kuat,” kata Danny Pomanto.

Lebih lanjut, ia mengatakan, bahwa Rumah Sakit Kemenkes Makassar ini merupakan rumah sakit terbaik di Indonesia. Rumah sakit ini mempunyai view yang begitu indah.

Hadirnya rumah sakit ini dengan fasilitas berstandar Internasional, masyarakat tidak perlu lagi berobat ke luar negeri seperti ke Singapura. Cukup ke Makassar di RS Kemenkes yang fokus melayani penyakit Otak, Jantung, dan Kanker.

“Inikan (RS) tentunya bisa backup IKN, Indonesia Timur dan tidak perlu lagi jauh-jauh ke Penang atau Singapura, di Makassar saja cukup,” ujarnya.

Presiden Jokowi dalam sambutannya mengatakan, bahwa pemerintah tidak hanya fokus membangun infrastruktur seperti jalan tol, pelabuhan, ataupun airport baru, akan tetapi juga di bidang layanan kesehatan.

RS di Makassar merupakan rumah sakit terbesar yang dibangun Kementerian Kesehatan. Rumah sakit ini dibangun 12 lantai dengan empat tower, bak hotel bintang lima karena memiliki peralatan supermodern.

“Kalau masuk rumah sakit itu yah seperti ini, dan yang saya kagum peralatannya. Semuanya supermodern,” tuturnya.

Jokowi berharap masyarakat bisa memanfaatkan fasilitas yang diberikan pemerintah. RS Kemenkes Makassar ke depan akan menjadi penopang untuk melayani pasien di wilayah Indonesia Timur. (Hms)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Munafri Pimpin Rakor Matangkan Rangkaian Kegiatan HUT ke-418 Kota Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Pemerintah Kota Makassar terus memantapkan persiapan menjelang perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-418 Kota Makassar. Setelah sebelumnya menekankan kesan charity dan kesederhanaan, Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin kembali memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) lanjutan di Balai Kota Makassar, Selasa (21/10/2025). Rakor tesebut membahas pemantapan rangkaian kegiatan mulai dari detail konsep kegiatan, teknis pelaksanaan, […]

Read more
Makassar SULSEL

Ster Kodaeral VI Gencarkan Komsos, Tanamkan Nilai Disiplin, Anti Narkoba, dan Bijak Bermedia Sosial

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Dalam rangka mendukung pembinaan Korps Kadet Republik Indonesia (KKRI) serta menjaga stabilitas wilayah, Satuan Teritorial (Ster) Komando Daerah Angkatan Laut (Kodaeral) VI menggelar kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) secara serentak di SMA Hang Tuah dan SMK Kesehatan TNI AL Hang Tuah Makassar, Selasa (21/10/2025). Kegiatan ini merupakan tindak lanjut arahan Panglima TNI Jenderal […]

Read more
LEGISLATIF Makassar SULSEL

Pemkot Makassar Siap Kawal Tiga Ranperda Prioritas

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menghadiri Rapat Paripurna Keenam Masa Persidangan Pertama Tahun 2025/2026 DPRD Kota Makassar melalui zoom meeting dari Ruang Rapat Kantor Balai Kota Makassar, Selasa (21/10/2025). Agenda rapat paripurna tersebut membahas pendapat Wali Kota atas tiga Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) inisiatif DPRD, masing-masing yakni Ranperda tentang Penyelenggaraan kearsipan. Kemudian, […]

Read more