Sat Samapta Polres Gowa Terus Galakkan Patroli Jalan Kaki dan Sasar Pemukiman Warga

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Berbagai terobosan dilakukan Personel Satuan Samapta Polres Gowa terus memberikan pelayanan kepada masyarakat dalam menjaga sitkamtibmas di wilayah Kabupaten Gowa agar tetap aman dan kondusif.

Hal itu terlihat saat Personel Sat Samapta Polres Gowa menggelar patroli berjalan kaki di tempat pemukiman warga yang berada di Perumahan Pao-Pao, Kecamatan Somba Opu Kabupaten Gowa, Selasa (15/10) dini hari tadi.

Kasat Samapta Polres Gowa AKP Aslamuddin saat dikonfirmasi mengatakan, bahwa patroli jalan kaki ini melibatkan sejumlah personel Satuan Samapta Polres Gowa.

“Mereka berjalan kaki mendatangi pemukiman warga seperti perumahan atau ditempat kepadatan penduduk saat malam hari diwaktu istrahat warga. Patroli ini tiada lain untuk menjaga Kamtibmas agar tetap aman dan kondusif di wilayah hukum Polres Gowa,” ungkapnya.

Ia juga menuturkan, patroli ini merupakan salah satu wujud nyata Polri hadir untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

“Salah satunya dengan patroli jalan kaki, patroli kota pada siang hari dan patroli blue light serta patroli hunting di titik kerawanan. Selain itu juga personel kami memberikan edukasi dan pemahaman antisipasi tindak kriminal, penyalahgunaan narkoba dan gangguan kamtibmas saat
menemui warga disela-sela patroli berlangsung,” terangnya.

Kasat Samapta Polres Gowa menjaga untuk bersama-sama menjaga kondusifitas wilayah.” Kita tidak akan bisa menciptakan Harkamtibmas tanpa peran serta masyarakat dan stakeholder terkait,” katanya.

Dirinya juga mengajak kepada semua pihak agar bersama sama mewujudkan dan menciptakan situasi Kabupaten Gowa tetap aman dan kondusif menjelang Pilkada 2024 mendatang. “Mari sama sama kita jaga situasi kamtibmas yang kondusif ini agar tetap aman dan nyaman,” tutupnya.

Editor: Bastian

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Gowa SULSEL

Kasdam XIV/Hsn Dampingi Kunker Penasihat Khusus Presiden Bidang Pertahanan di Gowa

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Kepala Staf Kodam (Kasdam) XIV/Hasanuddin, Brigjen TNI Sugeng Hartono, SE, MM, bersama sejumlah Pejabat Utama Kodam (PJU) dan unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Gowa mendampingi kunjungan kerja (kunker) Jenderal TNI (Purn) Prof. Dr. Dudung Abdurachman, SE, MM, Penasihat Khusus Presiden Bidang Pertahanan, bertempat di Kabupaten Gowa. Rabu (5/2/2025). Kunjungan ini […]

Read more
Gowa

Kapolres Gowa Imbau Masyarakat Waspada Terhadap Kejahatan Siber Makin Marak

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Kejahatan siber makin marak terjadi di Indonesia tidak hanya merugikan individu tetapi juga dapat mengancam keamanan negara. Penyataan ini disampaikan Kapolres Gowa AKBP R.T.S Simanjuntak, S.H., S.I.K., M.M., M.I.K. mengimbau masyarakat untuk lebih waspada terhadap berbagai bentuk kejahatan siber. Selasa (04/2/2025) “Kejahatan siber terus berkembang dengan berbagai modus yang semakin canggih. Masyarakat […]

Read more
Gowa SULSEL

Kapolres Gowa Pimpin Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat Perwira Pengabdian

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Kapolres Gowa AKBP R.T.S Simanjuntak, S.H., S.I.K., M.M., M.I.K., memimpin upacara korps raport kenaikan pangkat pengabdian personel Polres Gowa, TMT 1 Februari 2025 bertempat di Lapangan Griya Bhayangkara Polres Gowa, Senin (03/2/2025). Upacara ini dihadiri oleh Ketua Bhayangkari Cabang Gowa, Ny. Lidya Reonald beserta Pengurus, Wakapolres Gowa Kompol Gani, S.H, M.H dan […]

Read more