Sebagai Fungsi Kontrol, Polres Gowa Gelar Rapat Penyusunan LKIP

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Untuk mewujudkan unsur management fungsi kontrol Polres Gowa menggelar rapat kelompok kerja laporan akuntabilitas kinerja dan anggaran instansi pemerintah TA 2020.

Rapat digelar sesuai Prokes pada Kamis (21/1/2021). Diharapkan akan ada perencanaan kinerja dan anggaran, khususnya jangka menengah dan jangka pendek.

Kegiatan dipimpin Kapolres Gowa AKBP. Budi Susanto, S.IK didampingi Kabagren Polres Gowa Kompol Mas’ud dan dihadiri perwakilan pejabat utama dan perwakilan Polsek jajaran Polres Gowa.

Rapat kelompok kerja tersebut diharap dapat berdampak langsung pada kinerja Polres Gowa di tahun berikutnya.

LKIP ini berisi tentang kinerja instansi dan akuntabilitas, yaitu terkait gambaran mengenai tingkat pencapaian pelaksanaan suatu kegiatan atau program atau kebijakan dalam mewujudkan visi, misi, tujuan, sasaran organisasi instansi pemerintah khususnya Polres Gowa.

Kapolres Gowa saat dimintai pendapatnya terkait pelaksanaan rapat Pokja LKIP mengatakan, upaya ini sebagai umpan balik untuk meningkatkan kinerja guna mengetahui dan menilai keberhasilan dan kegagalan dalam pelaksanaan tugas serta tanggungjawab di setiap satuan kerja.

“Perlu saya tambahkan bahwa, pelaksanaan rapat kelompok kerja ini akan intens dilaksanakan setiap awal tahun berjalan,” tambah Kapolres Gowa Budi Susanto.

Sumber : Polres Gowa

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Indira Yusuf Ismail Perkuat Solidaritas dan Kekompakan TP PKK Kota Makassar lewat Family Gathering

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – TP PKK Kota Makassar menggelar acara Family Gathering, di Hotel Gammara, Minggu (22/10/2024). Acara ini dihadiri oleh seluruh tim penggerak dari tingkat kota, kecamatan dan kelurahan. Ketua TP PKK Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail menyampaikan, acara ini merupakan bagian dari upaya TP PKK Kota Makassar memperkuat kekompakan dan membangun kebersamaan di antara […]

Read more
Makassar Olahraga SULSEL

Kapendam XIV/Hsn Hadiri FAJAR Run 2024 di Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) XIV/Hasanuddin, Letkol Arm Gatot Awan Febrianto, S.Sos., M.Han menghadiri FAJAR Run 2024. Kegiatan ini merupakan rangkaian dari perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-43 Harian FAJAR yang berlangsung di Center Point of Indonesia (CPI), Jalan Metro Tanjung Bunga, Kota Makassar, Minggu (22/12/2024). FAJAR Run merupakan event tahunan Harian Fajar, […]

Read more
Makassar SULSEL

Dinas Kominfo Bontang, Berguru Strategi Branding Kota ke Dinas Kominfo Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Makassar menerima kunjungan kerja (kunker) dari Dinas Kominfo Kota Bontang, Kalimantan Barat, Kamis (19/12/1024). Kehadiran Dinas Kominfo Kota Bontang guna sharing cara membranding kota, sehingga mampu menjadikan Makassar sebagai kota yang dikenal dunia. “Kehadiran kami untuk belajar, bagaimana Dinas Kominfo Makassar mampu membranding, membangun citra, image, […]

Read more