Sekda Makassar Membuka Latsar Prajabatan CPNS Formasi Tahun 2021

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM.– Sekretaris Daerah Kota Makassar, M. Ansar, secara resmi membuka pelatihan dasar (Latsar) Prajabatan CPNS Formasi Tahun 2021, di Tribun Karebosi, Jumat (20/5/2022).

Mewakili Walikota Makassar, Moh Ramdhan Danny Pomanto, Sekda Kota Makassar menyampaikan pentingnya Sumber Daya Manusia (SDM) yang handal, guna menunjang kemajuan teknologi informasi dan komunikasi yang semakin cepat berkembang.

“Melalui Lastar ini diharapkan mampu meningkatkan kualitas SDM CPNS kita, sebagai faktor penunjang untuk mencapai keunggulan kompetitif di berbagai penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan,” ujarnya.

Merespon perkembangan tersebut, di tengah agenda implementasi otonomi daerah, maka setiap pelaku pemerintahan dan pembangunan terus dipacu, untuk membangun berkompetisi dan kinerja yang optimal.

Pelatihan dasar CPNS yang digelar sesuai dengan amanah peraturan pemerintah no 17 Tahun 2020, dimana CPNS dituntut mempunyai kompetensi, dan kesamaan pola pikir yang dinamis, bernalar tinggi, berwawasan pengetahuan yang luas, komprehensif yang diharapkan dapat meningkatkan pelayanan efektif dan efisien kepada masyarakat.

“Terkhusus pada para peserta, kalian patut bersyukur karena menjadi orang pilihan yang lolos dari sekian ribu pelamar, untuk itu saya sangat mengharapkan pelatihan ini dapat diikuti dengan sebaik-baiknya,” ujarnya. (Hms)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar

Rakor Lintas Sektoral Pengamanan Idulfitri 1446 H di Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Rapat koordinasi (Rakor) lintas sektoral, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Sulawesi Selatan serta sejumlah pejabat dari berbagai instansi terkait.dalam Rangka Kesiapan Pengamanan Idulfitri 1446 H/2025 yang berlangsung di Hotel Dalton Makassar, Kamis (13/3/2025). Acara ini bertujuan untuk menyusun strategi pengamanan menjelang dan selama perayaan Idulfitri dapat berjalan lancar tanpa ada gangguan […]

Read more
LEGISLATIF Makassar SULSEL

Legislator Makassar Andi Odhika Cakra Satriawan Lakukan Reses di Tiga Tempat

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Anggota DPRD Kota Makassar, Andi Odhika Cakra Satriawan, kembali turun langsung ke tengah masyarakat dalam rangka reses masa persidangan kedua tahun sidang 2024/2025, Rabu (12/3/2025). Legislator dari Fraksi NasDem Makassar ini menggelar reses di tiga titik sekaligus yang tersebar di Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar yang merupakan daerah pemilihannya. Tiga titik lokasi tersebut […]

Read more
Makassar SULSEL

Wali Kota Makassar Terima Audiensi Perusahaan Jepang, Bahas Peluang Kerja

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menerima audiensi dari Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Macca Inspirasi Nusantara bersama perwakilan dua perusahaan Jepang di bidang logistik, Asia Sustainable Business Cooperative dan Transport Kono Co Ltd. Pertemuan yang berlangsung di Ruang Rapat Wali Kota, Rabu (12/3/2025), membahas peluang perekrutan tenaga kerja asal Makassar untuk bekerja di […]

Read more