Sekjen Gerindra: Desmond Salah Satu Kader Terbaik, Kami Merasa Sangat Kehilangan

JAKARTA, EDELWEISMEWS.COM -.Partai Gerindra menyampaikan duka yang mendalam atas meninggalnya Walil Ketua Dewan Pembina, Desmond Junaidi Mahesa. Keluarga besar Partai Gerindra merasa sangat kehilangan atas kepergian salah satu kader terbaiknya.

“Keluarga besar Partai Gerindra sangat merasakan kehilangan dan duka yang mendalam atas meninggalnya Bapak Desmond Junaidi Mahesa. Almarhum adalah sosok yang dikenal sangat kritis dalam menyampaikan pendapat dan kritik pada saat memimpin rapat-rapat di Komisi III DPR,” kata Sekjen Gerindra Ahmad Muzani dalam keterangannya, Sabtu (24/6/2023).

“Sikap kritis itu tentu tak terlepas dari latar belakang almarhum sebagai seorang aktivis yang selalu berjuang menyuarakan aspirasi rakyat. Alhmarhum adalah salah satu kader terbaik yang kami miliki di Gerindra,” imbuhnya.

Muzani juga menyampaikan terimakasih atas dedikasi dan kontribusi almarhum selama berjuang di Partai Gerindra. Dia mengaku sangat kaget atas kabar duka ini.

“Saya benar-benar kaget mendengar kabar duka ini. Selama menjabat anggota DPR, almarhum sangat aktif memberikan pendapat-pendapat yang konstruktif dan kritis. Itu menjadi salah satu bukti bahwa beliau memang memiliki kepedulian yang sangat tinggi terhadap isu-isu kerakyatan, sosial, hukum, dan politik di negara kita,” ujar Muzani.

Desmond sendiri saat ini menempati jabatan strategis di Partai Gerindra. Selain sebagai Wakil Ketua Dewan Pembina, Desmond juga menjabat sebagai Ketua DPD Gerindra Banten. Almarhum juga dipercaya menjabat sebagai Sekretaris Fraksi Gerindra DPR RI.

“Mudah-mudah almarhum diampuni segala dosanya dan diberikan tempat yang mulia di sisi Allah SWT,” tutup Muzani.

Rencananya alharhum akan dimakamkan di pemakanan Al Azhar Memorial Garden, Karawang, Jawa Barat siang ini. Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto rencananya akan datang ke rumah duka untuk melayat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Jakarta Nasional

Minyak Goreng Subsidi “MINYAKITA” Bermasalah, Ribuan Liter Disita Polisi

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Direktorat Tindak Pidana Ekonomi dan Khusus (Dirtipideksus) Bareskrim Polri berhasil mengungkap kasus pengemasan ulang minyak goreng “MINYAKITA” dengan isi takaran yang tidak sesuai label kemasan. Dalam operasi yang digelar pada Minggu, 9 Maret 2025, di sebuah gudang di Kota Depok, tim penyidik mendapati praktik ilegal yang merugikan konsumen. Pengungkapan ini berawal dari […]

Read more
Jakarta Nasional

Demi Kelancaran Arus Mudik dan Balik Lebaran 2025, Polri Buka Hotline 110 Untuk Beri Pelayanan Maksimal

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo mengingatkan masyarakat untuk tidak sungkan melapor kepada hotline Polri yang telah disediakan. Hal itu disampaikan mengingat dalam waktu dekat akan terjadi arus mudik dan balik Lebaran 2025. “Untuk pelayanan terhadap kegiatan masyarakat yang melaksanakan mudik, kita juga mensosialisasikan layanan hotline 110,” […]

Read more
Jakarta Nasional

Peran Polri Jaga Kamtibmas, MUI: Alhamdulillah Keamanan dan Persatuan Terwujud

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Majelis Ulama Indonesia (MUI) mengajak masyarakat untuk terus berpartisipasi aktif menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan damai. Di sisi lain, dalam menciptakan kamtibmas yang aman dan damai tersebut juga tentunya menjadi tugas Polri. “Kita hidup di tengah masyarakat yang tingkat stabilitas keamanan dan persatuan sampai hari ini masih dalam koridor yang menggembirakan,” […]

Read more