Sekretaris Disdik Vicon dengan Kepsek se – Sulsel Bahas Soal Dana BOS

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sekretaris Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan, H.Hery Sumiharto, SE, M.Ed memimpin Rapat pembahasan pemanfaatan dana BOS via videoconfrence (vicon). Vicon dilaksanakan di Ruang Prof Andalan Disdik Sulsel, Jalan Perintis Kemerdekaan Km 10 Tamalanrea Makassar, Selasa (28/4/2020).

Rapat pemanfaatan dana BOS diikuti para Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah I – XII, para Ketua MKKS kabupaten / kota se – Sulsel, dan para Kepala UPT SMA, SMK dan SLB se – Sulsel. Hadir mendampingi Sekretaris Disdik Sulsel, Kasubag Keuangan Sugralis dan staf Dana BOS Disdik Sulsel.

Hery Sumiharto mengemukakan, pemanfaatan dana BOS di era penyebaran Covid-19 sedapat mungkin digunakan dengan baik dan benar, sesuai juknis yang ada yaitu Permen No 8 Tahun 2020.

“Pencairan dana BOS Tahap I di Sulsel telah mencapai hampir 100 persen, kecuali sekolah yang bermasalah. Tahap I gelombang I sebanyak 5.371 sekolah dari jenjang SD hingga SMA/SMK. Gelombang ke-2 sebanyak 781 sekolah, dan gelombang III sebanyak 1.335 sekolah,” terang Hery.

Dalam vicon yang berlangsung 2 jam itu, Hery membuka dialog sekaligus ingin mengetahui permasalahan di lapangan. Menurutnya, masih banyak kepala sekolah bingung membelanjakan dana BOS, padahal sudah dibekali berbagai petunjuk teknis, termasuk juknis baru dari Kemendikbud.

Pencairan dana BOS tahun ini, kata Hery, berbeda tahin lalu. Kalau tahun lalu pencairannya per triwulan, tahun ini dibagi per tahap. Tahap I pencairan 30 persen, tahap II 40 persen dan tahap III 30 persen.

“Dalam mengelola dana BOS, kepala sekolah harus transparan, akuntabilitas, efisien dan efektif,” pungkas Hery mengingatkan.

Penulis : M. Asri

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL TNI / POLRI

Jajaran Kodam XIV/Hsn di Wilayah Sulsel Berikan Bantuan kepada Korban Banjir

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sebagai bentuk tanggap darurat atas banjir yang melanda sejumlah Kabupaten di wilayah Sulawesi Selatan, jajaran Kodam XIV/Hasanuddin mengerahkan personel dan bantuan materiil untuk memberikan bantuan langsung kepada masyarakat terdampak banjir, Minggu (22/12/2024). Banjir ini disebabkan oleh curah hujan tinggi dalam beberapa hari terakhir. Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) XIV/Hasanuddin, Letkol Arm Gatot Awan […]

Read more
Makassar SULSEL

Indira Yusuf Ismail Perkuat Solidaritas dan Kekompakan TP PKK Kota Makassar lewat Family Gathering

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – TP PKK Kota Makassar menggelar acara Family Gathering, di Hotel Gammara, Minggu (22/10/2024). Acara ini dihadiri oleh seluruh tim penggerak dari tingkat kota, kecamatan dan kelurahan. Ketua TP PKK Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail menyampaikan, acara ini merupakan bagian dari upaya TP PKK Kota Makassar memperkuat kekompakan dan membangun kebersamaan di antara […]

Read more
Makassar Olahraga SULSEL

Kapendam XIV/Hsn Hadiri FAJAR Run 2024 di Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) XIV/Hasanuddin, Letkol Arm Gatot Awan Febrianto, S.Sos., M.Han menghadiri FAJAR Run 2024. Kegiatan ini merupakan rangkaian dari perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-43 Harian FAJAR yang berlangsung di Center Point of Indonesia (CPI), Jalan Metro Tanjung Bunga, Kota Makassar, Minggu (22/12/2024). FAJAR Run merupakan event tahunan Harian Fajar, […]

Read more