Serius Wujudkan Netralitas TNI Pada Pemilu 2024, Pangdam XIV/Hsn Dirikan Posko Pengaduan di Wilayahnya

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Bentuk keseriusan dalam mewujudkan tegaknya netralitas TNI pada Pemilu 2024 mendatang, Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Dr. Totok Imam Santoso, S.I.P., S.Sos., M.Tr (Han) mendirikan “Posko Pengaduan Netralitas TNI”, bertempat di Makodam, Kota Makassar, merupakan Posko Induk dari satuan jajaran Kodam XIV/Hasanuddin yang berada di wilayah.

Netralitas TNI, sudah menjadi harga mati bagi seluruh Prajurit jajaran Kodam XIV/Hasanuddin. Demi menjaga kokohnya netralitas itu, orang nomor satu di Kodam Hasanuddin Mayjen Totok dengan gerak cepat menindaklanjuti arahan dari Panglima TNI saat acara peluncuran (kick off) posko aduan di Markas Besar (Mabes) TNI Cilangkap, Jakarta, Senin (20/11/2023) lalu, untuk membuat posko-posko pengaduan di wilayah.

Mantan Gubernur Akmil ini menjelaskan, bahwa pembentukan posko di Makodam ini menjadi acuan dan akan tersedia di seluruh satuan jajaran Kodam XIV/Hasanuddin yang tersebar di Sulsel, Sulbar dan Sultra, sebagai tempat mewadahi aduan masyarakat yang menemukan Prajurit yang bersikap tidak netral selama pelaksanaan Pemilu 2024.

Pada posko ini, nantinya akan dilengkapi tim dari Polisi Milter (PM), Staf Intel, Staf Teritorial, Sansiber, Infolahta dan Kumdam XIV/Hasanuddin, dengan melalui 4 jalur pengaduan yang dapat dijadikan tempat laporan, diantaranya melalui telepon hotline, QR Code pengaduan, kotak surat pengaduan dan melalui nomor WhatsApp pengaduan.

Posko pengaduan ini juga diisi dengan berbagai referensi serta data-data tentang pelaksanaan Pemilu, sehingga diharapkan kenetralan TNI yang telah tegas diatur dalam ketentuan perundang-undangan dapat terwujud.

Sumber : Pendam XIV Hsn

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Jakarta Makassar

Pemkot Makassar Jajaki Kerja Sama Kemenlu, Promosi Pariwisata dan Maritim ke Pasar Global

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kota Makassar terus membuka ruang kolaborasi strategis untuk mendorong akselerasi pembangunan daerah ke level global. Kali ini, peluang kerja sama lintas sektor dijajaki bersama Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) Republik Indonesia, dengan fokus pada penguatan sektor pariwisata dan kemaritiman sebagai dua potensi unggulan Kota Makassar. Upaya tersebut mengemuka dalam kunjungan resmi Wali […]

Read more
Makassar SULSEL

Musrenbang Kecamatan Mamajang 2026 Bahas Drainase, Koperasi Merah Putih, dan AMDAL

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kecamatan Mamajang menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan pada 26 Januari 2026. Kegiatan ini menjadi forum strategis dalam merumuskan usulan pembangunan prioritas yang akan diusulkan pada tahun anggaran mendatang. Musrenbang tersebut dihadiri oleh Sekretaris Dinas Bappeda Kota Makassar, Kepala Dinas P2, perwakilan Dinas Pekerjaan Umum (PU), serta sejumlah anggota DPRD […]

Read more
Pangkep SULSEL

Aksi Nyata Babinsa Tompobulu Jamin Keselamatan Warga di Tengah Keterbatasan Akses

PANGKEP, EDELWEISNEWS.COM – Wujud kepedulian dan pengabdian kepada masyarakat kembali ditunjukkan Babinsa Desa Tompobulu, Serda Suardi. Babinsa tersebut membantu warga yang mengalami hambatan akses transportasi akibat keterbatasan sarana penyeberangan di Sungai Kaloro’ Singara, Desa Tompobulu, Kecamatan Balocci, Kabupaten Pangkep, Senin (26/1/2026). Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat menjadi solusi sementara atas kesulitan yang dihadapi warga. Sungai […]

Read more