Setelah Kunjungi Rumahnya, Pangdam Hasanuddin Lakukan Rikkes Berkala Bagi Veteran dan Tundayatu

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sesuai agenda Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Dr. Totok Imam Santoso, S.I.P, S.Sos, M.Tr (Han), untuk melakukan pemeriksaan kesehatan (Rikkes) berkala secara door to door kepada para veteran saat bersilaturrahmi ke rumah para veteran beberapa waktu lalu, hal tersebut telah terwujud.

Tenaga Kesehatan (Nakes) dari Rumah Sakit Pelamonia Kesdam XIV/Hasanuddin diturunkan langsung oleh orang nomor satu di Kodam Hasanuddin ini, untuk melakukan pemeriksaan kesehatan kepada para veteran dan Tunjangan Janda dan Yatim Piatu (Tundayatu), Selasa (29/11/2022).

Pangdam mengatakan, bahwa Rikkes yang dilakukan ini merupakan wujud kepedulian dan penghargaan kepada para pejuang yang berjasa terhadap bangsa dan negara, dengan mempertaruhkan jiwa dan raga.

Sistem Rikkes yang dilaksanakan dengan cara door to door, diharapkan bisa membantu para veteran tersebut untuk menjaga kesehatan.

“Pemeriksaan kita lakukan langsung dari rumah ke rumah secara door to door, karena melihat kondisi mereka yang kebanyakan sudah sulit untuk berjalan. Sehingga dengan pelayanan langsung ke rumah, kita berharap bisa membantu para pejuang veteran untuk memantau kesehatan mereka, termasuk kebutuhan vitamin. Selain di sini, di daerah pun juga sudah dilaksanakan oleh Kodim-Kodim dan Kanminvetcad, bekerjasama dengan Nakes yang ada di wilayah,” ungkapnya.

“Sudah menjadi kewajiban untuk membantu sesama, terlebih kepada vetaran pejuang yang berjasa kepada bangsa. Termasuk kunjungan langsung yang telah dilakukan ke rumah veteran pejuang dalam rangka memperingati Hari Pahlawan 10 November 2022 lalu,” bebernya lagi.

“Hal ini juga menjadi sarana untuk meningkatkan kebersamaan. Semoga apa yang kita lakukan bisa meringankan beban para veteran pejuang,” pungkas Pangdam Hasanuddin. (Ril)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

BPBD Makassar Gandeng Yonsipur dan PMI, Akhirnya Warga Buloa Nikmati Air Bersih Berkat Teknologi RO

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Keterbatasan peralatan tidak menjadi penghalang bagi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Makassar untuk tetap hadir melayani masyarakat. Dalam upaya memenuhi kebutuhan air bersih warga terdampak, BPBD Kota Makassar menyalurkan bantuan air bersih di Kecamatan Tallo, Kelurahan Buloa, melalui kolaborasi lintas sektor yang berdampak nyata. BPBD Kota Makassar menggandeng Yon Zeni Konstruksi […]

Read more
Makassar SULSEL

Sidak di MGC, Munafri Dapati Pegawai Santai Merokok Saat Jam Kerja

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menunjukkan ketegasan terhadap disiplin pegawai saat melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Mal Pelayanan Publik (MPP) yang berlokasi di Gedung Makassar Government Center (MGC) lantai 2, Selasa (13/1/2025). Munafri mendadak geram terhadap pegawai DPM PTSP di gedung Mal Pelayanan Publik (MPP). Pasalnya, saat melakukan sidak, orang nomor satu […]

Read more
Makassar SULSEL

Proyek RISE Jadi Andalan Makassar Atasi Sanitasi dan Banjir Perkotaan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, memaparkan berbagai program unggulan Pemerintah Kota Makassar dalam menghadapi persoalan banjir, akses air bersih, sanitasi. Dan kontaminasi lingkungan perkotaan, di hadapan World Resources Institute (WRI) Ruan dan Program Penelitian RISE (Revitalizing Informal Settlements and Their Environment) Indonesia. Paparan tersebut disampaikan Munafri Arifuddin saat menghadiri wawancara singkat bersama […]

Read more