Tim Dongkel Dinas Perpustakaan Makassar Kunjungi SDN Bawakaraeng 1

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sejumlah inovasi yang dimiliki Dinas Perpustakaan Kota Makassar menjadi program yang ditunggu – tunggu siswa dan guru di sekolah. Antara lain, adalah Perpustakaan Keliling dan Dongeng Keliling.

Kali ini, Perpustakaan Keliling dan Dongeng Keliling berkunjung di SD Negeri Bawakaraeng 1 Makassar (22/2/2022).

Perpustakaan Keliling adalah sebuah mobil yang berisi buku – buku yang enak dan menarik untuk dibaca. Berbagai genre bacaan yang diperuntukkan bagi siswa dan guru sudah tersaji dan siap dinikmati.

Pada kesempatan tersebut, siswa, guru, bahkan orangtua murid ikut membaca buku – buku yang terpajang rapi di dalam mobil tersebut.

Kunjungan tim dari Dinas Perpustakaan Makassar ini makin seru, karena ada pula sajian dongeng dari tim Dongkel (Dongeng Keliling) untuk siswa, guru, dan orangtua siswa.

“Keren Pak, Insya Allah sekolah kami siap didampingi untuk Sentuh Pustaka menuju akreditasi Perpustakaan Sekolah,” ujar Kepala SD Bawakaraeng. (Fb)

Editor : Jesi Heny

.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

TK Putra I Makassar Juara I Lomba Kolase Festival Literasi Sulawesi Selatan 2025

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Empat murid Taman Kanak-Kanak (TK) Putra I Makassar, tampak ceria, setelah ditetapkan sebagai pemenang pertama Lomba Kolase Tingkat TK di Festival Literasi Sulawesi Selatan 2025, yang diadakan Selasa-Rabu, 21-22 Oktober 2025. “Kami tadinya sama sekali tidak tahu, bentuk gambar yang akan dibuatkan kolasenya berupa gambar apa. Namun, alhamdulillah, bisa dapat juara satu,” […]

Read more
Makassar SULSEL

Dari Festival Literasi Sulsel, Perlu Diperkuat Ekosistem Literasi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Festival Literasi Sulawesi Selatan 2025 yang digelar Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispusarsip) Provinsi Sulawesi Selatan, resmi dibuka pada Selasa (21 Oktober 2025). Festival bertema “Literasi Kuat Sulsel Hebat: Membangun Generasi Cerdas, Inovatif, dan Kreatif Menuju Sulawesi Selatan Maju dan Berkarakter” ini bertempat di halaman Layanan Perpustakaan Umum Dispusarsip Provinsi Sulawesi Selatan, Jalan […]

Read more
Makassar SULSEL

Pimpin Apel Dishub, Wali Kota Makassar Ingatkan Etika Bertugas di Lapangan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, memberikan arahan tegas namun sarat pembinaan kepada jajaran Petugas Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Makassar agar menjalankan tugas dengan profesional, berintegritas, serta tetap menjunjung tinggi sikap humanis dalam berinteraksi dengan masyarakat. Arahan tersebut disampaikannya saat memimpin apel siaga Dishub yang digelar di Lapangan Karebosi Makassar, Kamis (23/10/2025), siang. […]

Read more